2.550 Orang Perawatan Covid-19, Samarinda Paling Banyak

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi Muhammad Ishak. (Foto: Niaga Asia)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kasus positif Covid-19 di Kalimantan Timur hari ini mencapai 8.782 kasus. Ada 2.550 orang atau kasus, berstatus perawatan. Paling banyak, ada di Samarinda 771 kasus.

Satgas Covid-19 Provinsi Kalimantan Timur melaporkan, ada penambahan 131 kasus baru positif Covid-19 hari ini. Tertinggi, ada di Kutai Kartanegara 64 kasus, kota Balikpapan 25 kasus, Kutai Timur 19 kasus dan kota Bontang 17 kasus baru.

Berikutnya adalah Kutai Barat 5 kasus, dan PPU 1 kasus. Empat kabupaten kota lainnya, seperti Berau, Mahulu, Paser dan Samarinda, nol kasus. Terkait ini, dimungkinkan laporan kasus harian Covid-19, disampaikan melewati pukul 12.00 Wita. Sehingga akan dimasukkan dalam laporan esok hari, Jumat (2/10).

Info grafis kasus Covid-19 di Kalimantan Timur per hari Kamis (1/10). (Sumber : Dinkes Kaltim)

“Angka keseluruhan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 ada 8.782 kasus. Dan, ada 8.669 orang proses menunggu hasil pemeriksaan swab (baik dari laboratorium PCR pemerintah maupun swasta),” kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur, Andi M Ishak, dalam penjelasan tertulis, Kamis (1/10).

Andi juga kembali melaporkan hari ini, ada 20 kasus pasien positif Covid-19 meninggal dunia. Rinciannya, di Balikpapan 13 kasus, Bontang 1 kasus, serta Kutai Kartanegara dan kota Samarinda, masing-masing 3 kasus. Semua pasien meninggal, pemakamannya sesuai protokol Covid-19.

Tabel data kasus suspek hingga proses menunggu pemeriksaan swab per hari Kamis (1/10) di Kalimantan Timur. (Sumber : Dinkes Kaltim)

“Kasus meninggal keseluruhan menjadi 352 kasus,” ujar Andi.

Sedangkan untuk kasus sembuh, lanjut Andi, juga bertambah 108 kasus, menjadi 5.880 orang sembuh dari Covid-19. Sementara, untuk kasus pasien yang masih berstatus perawatan ada 2.550 orang. Baik di rumah sakit, maupun menjalani isolasi mandiri.

Tabel data kasus terkonfirmasi hingga perawatan per hari Kamis (1/10). (Sumber : Dinkes Kaltim)

Ditelaah lebih jauh, Samarinda per hari ini, kembali mencatatkan kasus aktif atau pasien berstatus perawatan tertinggi di Kalimantan Timur. Catatan kasus aktif tertinggi juga sebelumnya terjadi pada Selasa (29/9), dengan 839 orang berstatus perawatan.

“Diantaranya, di Samarinda, hari ini ada 771 orang dirawat. Di Balikpapan 759 kasus, dan di Kutai Kartanegara 573 kasus,” pungkas Andi. (006)

Tag: