90% Penduduk Kubar Sudah Merekam Data untuk KTP-E

aa
Jahariah.

SENDAWAR.NIAGA.ASIA-Sekitar  103.947 jiwa atau 90% dari penduduk Kutai Barat (Kubar) 112.121 jiwa  yang wajib memiliki KTP-Elektronik sudah merekam data dirinya. Sedangkan penduduk yang sudah menerima KTP-E baru sekitar 24.000 orang dan sisa blangko KTP-E saat ini tinggal 923 lembar.

Hal itu dikatakan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Kubar, , Jahariah dan Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk (Dabduk) Ayanlia saat dikonfirmasi di kantornya, Senin (30/7/2018) .

Menurut Jahariah, problem yang dihadapai Kubar dalam pengelolaan KTP-E adalah rekam data penduduk yang dilakukan di Kubar sering tidak terkoneksi dengan server di Kementerian Dalam Negeri di Jakarta, sehingga perlu dilakukan konfirmasi berulang-ulang, termasuk pengiriman data penduduk.

“Sering kita menanyakan berkas perekaman yang sudah dikirim, ternyata di pusat belum di terima, terpaksa kami kirim balik data tersebut, akhirnya nunggu konfirmasi dari pusat dulu baru bisa di cetak,”  jelas Jahariah.

Sementara itu Ayanlia menambahkan, sekarang blangko KTP-E didistribusikan langsung ke kecamatan-kecamatan, sehingga sehabis perekaman data diri bisa langsung dicetak KPT-E.  “Kami berharap  partisipasi masyarakat untuk melakukan perekaman secepatnya  supaya cepat diproses penunggalan data kependudukan dari pusat cepat terealisasi dan juga terkonfirmasim,” ujarnya. (004)