98 Kasus Positif Covid-19 Baru di Kaltim, Mahakam Ulu Catat Kasus Pertama

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi Muhammad Ishak (Foto : Niaga Asia)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kasus pasien terkonfirmasi Covid-19 hari ini di Kalimantan Timur melonjak 98 kasus. Kabupaten Mahakam Ulu akhirnya mencatatkan kasus pertama positif Covid-19.

Penambahan hampir 100 kasus itu, kembali memecahkan rekor penambahan kasus rerata harian di Kalimantan Timur. Sehingga, total kasus di Kalimantan Timur sudah nyaris 1.800 kasus.

“Total terkonfirmasi positif Covid-19 ada 1.799 kasus. Masih menunggu proses swab ada 2.695 orang,” kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi M Ishak, Jumat (7/8) malam.

Andi merinci, kota Balikpapan mencatat penambahan tertinggi 81 kasus, disusul kota Samarinda 8 kasus, Kutai Kartanegara 7 kasus, Penajam Paser Utara (PPU) dan Mahakam Ulu masing-masing 1 kasus.

“Sebenarnya, penambahan 81 kasus ini adalah hasil pemeriksaan 2 hari terakhir. Karena, kemarin ada keterlambatan pelaporan dari Dinkes Balikpapan. Maka, kami gabung kasus hari ini,” ujar Andi.

Info grafis kasus Covid-19 Kalimantan Timur per hari Jumat (7/8). (Sumber : Dinkes Kaltim)

“Mahakam Ulu mencatatkan kasus pertama, kode pasien MHU1 laki-laki 29 tahun, adalah warga Jateng domisili di Mahakam Ulu. Pasien ini terkonfirmasi tanpa gejala, hasil pemeriksaan mandiri dengan riwayat perjalanan dari Jawa Tengah,” tambah Andi.

Andi menjelaskan, pasien MHU1 itu kini menjalani isolasi mandiri di Kutai Barat. “Kasus ini belum sempat masuk ke Mahakam Ulu, dan terjaring di Kutai Barat. Mudah-mudahan tidak sampai menyebarkan di Mahakam Ulu. Supaya tidak terjadi transmisi di wilayahnya,” terang Andi.

Sementara itu, untuk kasus pasien sembuh dari Covid-19, bertambah 57 kasus dari Paser 5 kasus, Balikpapan 31 kasus, dan Samarinda 21 kasus. “Untuk kasus terkonfirmasi positif yang meninggal dunia ada 4 kasus, semua ada di Balikpapan,” sebut Andi.

Dengan demikian, dari 1.799 kasus positif Covid-19 di Kalimantan Timur, yang sembuh berjumlah 1.137 kasus, meninggal dunia ada 46 kasus, dan yamg masih dirawat ada 616 kasus. (006)

Tag: