Andi Faiz Komitmen Turnamen Badminton DPRD Cup Dijadikan Agenda Tahunan

Ketua DPRD Kota Bontang, Andi Faiz menyerahkan hadiah kepada para pemenang di Turnamen Badminton DPRD Bontang Cup Tahun 2022. (Foto Istimewa)

BONTANG.NIAGA.ASIA – Ketua DPRD Bontang, Andi Faizal Sofyan Hasdam mengatakan, ia berkomitmen  Turnamen Badminton DPRD Botang Cup Tahun 2022 dijadikan agenda tahunan, menjad tahunan yang melibatkan klub-klub bulutangksi di Bontang.

Hal itu disampaikan Andi Faizal Hasdam dicara penutupan Turnamen Badminton DPRD Bontang Tahun 2022 di Gedung BSG, Kelurahan Telihan, Bontang, Kalimantan Timur, Jumat (2/12/2022).

Di turnamen tahun pertama ini keluar sebagai juara umum, PB Pupuk Kaltim  dengan perolehan 18 medali.

Menurut Andi Faiz, begitu Andi Faizal biasa disapa, atlet yang keluar sebagai juara di Turnamen DPRD bakal direkomendasikan oleh PBSI Bontang untuk berlaga mewakili Bontang mengikuti turnamen di tingkat provinsi maupun di nasional.

“DPRD Badminton Cup ini mendapat respon positif. Jadi mengapa tidak, kita buat laga yang sama buat tahun selanjutnya,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Panitia DPRD Bontang Cup  Tahun 2022, Frans Micha mengucapkan terima kasih kepada seluruh sponsor turnamen yang telah memberikan bantuan materil untuk memenuhi kebutuhan selama berlaga. Baik dari Pemkot Bontang maupun perusahaan.

“Semua kebutuhan panitia di cover oleh perusahaan. Jadi selain kirim atlet, mereka juga kirim bantuan materi,” katanya.

Selain itu Frans juga mengucapkan terimak asih kepada seluruh peserta atas kerjasamanya selama kegiatan berlangsung. Atlet bulu tangkis unggulan setiap  klub telah memberikan contoh kepada bibit atlet muda di Bontang dalam mengikuti turnamen secara sportif pada kejuaraan selanjutnya.

“Laga selama empat hari ini menunjukkan hasil yang positif. Baik penyelenggara maupun peserta, berlaku adil dan jujur selama laga. Itu yang jadi kunci event ini berlangsung sukses,” katanya. (ADVETORIAL)

Tag: