Area Kilang Pertamina RU V Balikpapan Terbakar, 5 Orang Terluka

Kepulan asap hitam dari kebakaran yang terjadi di area Pertamina RU V Balikpapan, Minggu 15 Mei 2022 (Foto : tangkapan layar/istimewa)

BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA — Area kilang Pertamina Refinery Unit (RU) V Balikpapan terbakar pagi ini tadi. Lima orang pekerja dikabarkan terluka, dan satu orang lagi masih dicari. Kendati demikian api berhasil dipadamkan. Kelima korban dibawa ke RSPB dan klinik untuk menjalani perawatan.

Keterangan diperoleh niaga.asia, peristiwa itu terjadi jelang tengah hari tadi. Dari warga sekitar terlihat asap hitam membubung tinggi dari arah dalam kilang Pertamina RU V.

“Iya benar. Ada kebakaran di kilang RU V sekitar jam 11 tadi,” kata Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Yusuf Sutejo, dikonfirmasi niaga.asia, Minggu sore.

Yusuf menerangkan belum diketahui persis sebab kejadian itu. “Belum diketahui (sebab kebakaran) masih interogasi, baru kejadian,” ujar Yusuf.

Lima orang dikabarkan terluka pascakejadian, dan dilarikan ke RS Pertamina Balikpapan (RSPB) dan klinik.

“Informasinya korban 5 orang. Dua dirawat di RSPB dan tiga lagi di klinik. Ada satu lagi masih dicari. Apakah sudah pulang atau keluar dari lokasi, apakah terjebak. Belum diketahui keberadaannya,” terang Yusuf.

Kebakaran di area kilang RU V itu sendiri sudah berhasil dipadamkan. Penyelidikan gabungan dilakukan tim Pertamina bersama kepolisian.

“Sudah berhasil dipadamkan. Iya, penyelidikan bersama Pertamina dan kepolisian. Lokasi juga sudah ditutup, disterilisasi,” ungkap Yusuf.

Masih disampaikan Yusuf, informasi terbaru dia dapatkan dari pihak Pertamina, kegiatan operasional di lokasi kembali berjalan normal pascakejadian itu.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

Tag: