Balikpapan Raih Juara 1 Lomba Mars PKK di Festival UMKM HKG ke-53

TP PKK Balikpapan juara I lomba Mars PKK di Festival UMKM dalam rangkaian HKG PKK ke-53 dan Rakernas X 2025 di Samarinda, Kaltim (Niaga.Asia/Lydia Apriliani)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kota Balikpapan berhasil meraih Juara 1 dalam ajang Lomba Menyanyikan Mars PKK yang digelar dalam rangkaian Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-53 dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) X Tahun 2025.

Kompetisi berlangsung pada Senin siang (7/7) di Lapangan Parkir Gelora Kadrie Oening, Kota Samarinda. Lomba yang menghadirkan tiga dewan juri ini pun diikuti berbagai perwakilan kabupaten/kota se-Kalimantan Timur (Kaltim).

Dewan juri yang terdiri dari jajaran pengurus TP PKK Kaltim seperti Rusmilawati M. Ali, Fitri Eka Dinanti dan Zyanab Shahab, menetapkan Balikpapan sebagai pemenang dengan total skor 296 poin, unggul dari Kutai Barat (290 poin) dan Penajam Paser Utara (252,5 poin).

Menurut Fitri Eka Dinanti, Wakil Ketua Pokja I TP PKK Kaltim yang juga menjadi salah satu juri, penilaian lomba mengacu pada berbagai aspek, termasuk intonasi, kualitas suara, kesesuaian partitur, impresi artistik, serta kekompakan.

“Balikpapan menonjol dari sisi kekompakan vokal dan kreativitas. Mereka menyanyikan lagu itu sesuai partitur dan menambahkan aksesoris kepala bertema Nusantara secara proporsional, mereka tidak berlebihan, tapi memperkaya penampilan visual,” ujarnya.

Penampilan Kota Balikpapan juga dianggap sebagai representatif karena tetap mengikuti ketentuan lomba yang telah ditetapkan jauh-jauh hari, seperti menggunakan seragam PKK dan hanya menambahkan aksesoris kepala yang mencerminkan keberagaman budaya Indonesia.

“Mereka memakai hiasan kepala yang menggambarkan keberagaman, sejalan dengan semangat PKK sebagai gerakan nasional,” tambahnya.

Seluruh peserta lomba Mars PKK di Festival UMKM dalam rangkaian HKG PKK ke-53 dan Rakernas X 2025 di Samarinda, Kaltim (Niaga.Asia/Lydia Apriliani)

Meskipun hanya memiliki waktu persiapan efektif selama satu minggu karena padatnya agenda di Kota Balikpapan, semangat dan kerja sama tim menjadi kunci keberhasilan. Hal ini disampaikan oleh Ingrid C. Patty, salah satu kader TP PKK Kota Balikpapan, yang juga merupakan dirigen dalam lomba tersebut.

“Kami benar-benar baru aktif latihan satu minggu karena bersamaan dengan persiapan HUT Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) ke-45, Balikpapan kan jadi tuan rumah. Serta, ada kunjungan tamu dari Jakarta. Tapi kami tetap berusaha tampil sebaik mungkin,” jelasnya.

Ia juga menekankan bahwa kekuatan tim Balikpapan terletak pada kesesuaian dengan partitur lagu resmi yang diberikan panitia.

“Kami tidak mengubah aransemen, hanya menyesuaikan dengan partitur resmi. Mungkin itu yang membuat kami unggul. Suara kami juga bisa lebih blend dan balance,” katanya.

Menariknya, PKK Balikpapan menampilkan keberagaman budaya dalam bentuk aksesoris kepala yang menggambarkan berbagai suku di Indonesia, seperti Aceh, Irian, Bali, Flores, Batak, Padang, hingga suku Dayak Bahau.

“Balikpapan itu kota heterogen. Jadi kami memang sengaja menampilkan ragam budaya Nusantara lewat aksesoris kepala, tetap dalam batas estetika dan tidak mencolok,” terangnya.

Total peserta dari Balikpapan dalam lomba ini berjumlah 18 orang, terdiri dari 16 penyanyi, 1 dirigen, dan 1 organis masih dalam batas maksimal 20 orang sesuai ketentuan.

Fitri Eka Dinanti menekankan pentingnya lagu Mars PKK sebagai simbol perjuangan dan komitmen kader terhadap program-program pemberdayaan keluarga.

“Syair Mars PKK itu sudah mewakili seluruh program kerja kita. Jadi ini bukan sekadar lomba, tapi juga sarana untuk menyegarkan semangat kader dalam menjalankan misi PKK,” tegasnya.

Ia juga berharap agar lomba seperti ini terus digelar secara berkala karena bukan hanya mengasah bakat seni, tetapi juga mempererat kekompakan dan kebersamaan antar kader PKK.

Daftar Pemenang Lomba Mars PKK 2025, antara lain; Juara 1 Kota Balikpapan; Juara 2 Kutai Barat; Juara 3 PPU; Harapan 1 Paser; dan Harapan 2 Kutai Kartanegara.

Penulis: Lydia Apriliani | Editor: Intoniswan | ADV Diskominfo Kaltim

Tag: