Banjir di Tabang Kukar Meluas, Tersisa Satu Desa Tidak Kebanjiran

Sungai Belayan di Tabang meluap mengakibatkan banjir di 18 dari 19 desa di Tabang, Kamis 19 Mei 2022 (Foto : HO-Polsek Tabang)

TABANG.NIAGA.ASIA — Sebagian besar wilayah kecamatan Tabang di Kutai Kartanegara terendam banjir hingga 1 meter dalam tiga hari ini. Listrik pun dipadamkan, sebagai antisipasi warga tersengat listrik.

Banjir sebagai imbas hujan lebat Senin (16/5) lalu, mengakibatkan luapan Sungai Belayan. Pagi ini banjir semakin meluas hampir ke 19 desa di Tabang.

“Mulai hari Selasa banjir. Jam 9 pagi ini air semakin tinggi. Sekarang 18 dari 19 desa di Tabang yang banjir. Desa tidak banjir itu karena daerahnya agak tinggi,” kata Kapolsek Tabang Iptu Joko Sulaksono, dikonfirmasi niaga.asia, Kamis (19/5).

Joko menerangkan, sebagaimana penyampaian PLN, aliran listrik PLN terpaksa dipadamkan menyusul ketinggian air yang terus merangkak naik.

“Supaya tidak ada warga jadi korban tersengat setrum karena riskan. Sementara ini, pasokan sembako dari Pemkab belum ada,” ujar Joko.

“Iya bantuan diperlukan karena kemungkinan banjir ini banyak kebutuhan sembako diperlukan masyarakat dan antisipasi penyakit yang timbul dari banjir ini,” tambah Joko.

Warga sangat memerlukan bantuan logistik dan obat-obatan (Foto : HO-Polsek Tabang)

Disampaikan Joko juga, hujan terus mengguyur tiga hari ini mulai malam sampai pagi hari.

“Ketinggian air sudah 1 meter di bantaran sungai Belayan, air naik lagi. Kantor Polsek ada di dataran rendah jadi luapan buangan sungai ke arah Polsek,” terang Joko.

Di samping diperlukan bantuan sembako, rencananya Polsek, Koramil dan pemerintah kecamatan mendirikan posko penanggulangan banjir sekaligus pos pelayanan kesehatan.

“Antisipasi kalau ada warga masyarakat yang sakit akibat banjir,” demikian Joko.

Belum ada data resmi baik jumlah kepala keluarga maupun jiwa yang jadi korban banjir di Tabang. Sebagai gambaran, kecamatan Tabang memiliki luasan 7.764 jiwa dengan penduduk lebih dari 10 ribu jiwa.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

Tag: