Basarnas Cari Dua Korban Hilang dalam Ledakan KM Amelia

aa
Operasi pencarian korban hilang dalam ledakan kapal KM Amelia dimulai pagi ini pukul 06.00 Wita. (Foto Basarnas Kaltim-Kaltara)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Tim gabungan yang dikoordinir Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas)  Kelas A Balikpapan yang membawahkan Wilayah Kaltim-Kaltara, sejak pukul 06.00 Wita, hari ini, Rabu (6/2) mulai melakukan pencarian terhadap Arman (25) dan Jamaluddin (50), dua korban hilang dalam peristiwa ledakan yang menghancurkan Kapal Motor “Amelia” di sebuah dermaga di Sungai Kunjang, Selasa malam (5/1) sekira pukul 20.30 Wita.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Balikpapan yang membawahkan Wilayah Kaltim-Kaltara, Gusti Anwar Mulyadi melalui Kepala Seksi Operasi, Octavianto mengatakan, operasi pencarian dikoordinir oleh Koordinator Unit Siaga Samarinda, Dede Hariana. “Pencarian hari ini dihitung sebagai operasi hari kedua (H+2,” kata Gusti.

Ledakan Tabung Gas Hancurkan KM Amelia, 1 Meninggal, 2 Hilang

Kerusakan akibat ledaka, selain korban meninggal 1 orang, 2 hilang, dan 3 masih dirawat karena luka bakar, ledakan yang diduga berasal dari tabung gas LPG bersiri di KM Amelia juga merusak dermaga yang dikabarkan milik PT Sei Mahakam, milik H Jaenal,  alamat Jalan KH mas Mansyur, RT 23, Kelurahan Loa Bakung, Kecamatan Sungai Kunjang. Ledakan juga menyebakan 2 kapal tenggelam, 2 bangunan mess rusak, dan uang milik korban bernama Alam senilai Rp40 Juta hilang bersamaan hilangnya tas korban.

aa
Kapolresta Samarinda, Kombes Pol, Vendra Riviyanto meninjau lokasi meledaknya KM Amelia. (Foto Basarnas Kaltim-Kaltara)

Menurut Kepala Seksi Operasi, Octavianto, operasi sesuai dengan Renops yang telah dibuat dengan menggunakan Alut SAR Air sejauh 4 Nautical Miles dari LKP (Lokasi Kejadian Peristiwa) ke arah hilir. “Ada 38 komponen yang terlibat dalam pencarian,” ujarnya. Alat utama SAR yang digunakan dala pencarian adalah truck personel, rubber boat, speed Boat, klotok, dan perahu.

Unsur SAR yang mencari dua korban hilang terdiri dari:

  1. Unit siaga sar samarinda
  2. Polresta kota Samarinda
  3. Polsek Sungai Kunjang
  4. SAR Brimob
  5. Pol Air
  6. Babinsa Loa Bakung
  7. Sat Pol PP provinsi Kaltim
  8. Inafis Polresta Samarinda
  9. Squad Orange
  10. LSM Pelik
  11. Balakarcana Kota Samarinda
  12. Yong Jing
  13. ERT CK BBE
  14. MIM Rescue
  15. KSOP kota samarinda
  16. PMK kota Samarinda
  17. Satria
  18. PMI kota Samarinda
  19. IMPBK kota Samarinda
  20. Independen Rescue Loa Janan
  21. Relawan Unmul
  22. Relawan Karang asam ulu
  23. Rescue Sengkotek
  24. Bela Negara (menhan)
  25. Raja Parfum
  26. Busam kota Samarinda
  27. PMK MB Sosis
  28. Sat Pol PP kota Samarinda
  29. BPBD kukar loa janan
  30. MIM Renkas
  31. Sea Samarinda
  32. Joy Rescue
  33. SAM Rescue
  34. Bravo Fire Rescue
  35. Regana kota Samarinda
  36. Pawang Fire and Rescue
  37. Lembuswana Fire Rescue Kukar
  38. Masyarakat

(001)