Cabor Sepak Bola: Partai Pembuka Kutim versus Balikpapan

AA
Tim pengawas pertandingan dari Asprov Kaltim melakukan TM cabor sepak bola bersama perwakilan pengcab kabupaten/kota. (Foto Irfan/humas)

SANGATTA.NIAGA.ASIA-Ajang cabor bergengsi Sepak Bola yang dinantikan oleh penggemar bola mania dalam gelaran Porprov VI/Kaltim 2018 bakal berjalan sengit. Pasalnya 8 kontingen Kabupaten/Kota dari perwakilan Pengcab mematok target juara.

Tim Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Kaltim mengumpulkan perwakilan manajer dan ofisial kontingen di Ruang Rapat Sekretariat PSSI Kutim Kompleks Stadion Utama Kudungga, Minggu (2/12/2018). Rapat dipimpin langsung oleh perwakilan Asprov dari Bidang Pengawas Pertandingan yaitu Alimuddin didampingi 4 staff.

Dalam kesempatan itu Alimuddin mengatakan dalam Turnamen Sepak Bola Porprov ini terbagi dua grup yaitu Grup A diisi Kutai Timur (Kutim), Penajam Paser Utara (PPU), Kutai Barat (Kubar), dan Balikpapan. Sementara itu di Grup B dihuni Kutai Kartanegara, Samarinda, Paser, dan Bontang.

“Ada 16 partai pertandingan yang akan digelar oleh panpel Sepak Bola mulai dari grup babak penyisihan dengan partai pembuka antara Kutim melawan Balikpapan tepat dimulai Pukul 16.00 Wita, Senin (3/12/2018) hingga Final (waktu pertandingan menyusul),” jelasnya.

Alimuddin menambahkan seluruh pertandingan selama satu hari ada 2 kali main mulai Pukul 16.00 Wita sore dan Pukul 19.00 Wita malam. Dalam rapat TM itu juga membahas kesepakatan menggunakan kostum tim mulai dari pemain hingga penjaga gawang warnanya tidak boleh senada, harus berbeda. Untuk memudahkan wasit dalam bekerja karena sudah sesuai standar dalam pertandingan profesional.

Adapun panpel akan dibantu oleh tim medis dari Dinas Kesehatan Kutim terdiri dari 1 dokter dan 4 perawat di bantu oleh 8 orang dari PMI Kutim. Sementara dari pihak keamanan Polres Kutim menurunkan 40 personel untuk mengawal di babak penyisihan dan partai semi final serta final ada 60 personel. (hms13)