Danrem Pimpin Sertijab Tiga Kasi di Korem 091/ASN, Ini Pesannya

Sertijab tiga Kasi di Korem 091/ASN, Sabtu (27/3). (Foto : Korem 091/ASN)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Danrem 091/Aji Surya Natakesuma (ASN) Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro, memimpin serah terima jabatan Kasi Pers Kasrem Korem 091/ASN dan Penyerahan Tugas Jabatan Kasi Ren Kasrem, serta Kasi Log Kasrem 091/ASN, di ruang Hall Makorem 091/ASN di Samarinda, Sabtu (27/3).

Pejabat yang serah terima di Korem 091/ASN itu adalah Kasi Pers Kasrem 091/ASN Kolonel Inf Windarto kepada Letkol Arm Bagus Tri Kuntjoro, penyerahan tugas dan tanggungjawab jabatan Kasi Ren Kasrem 091/ASN Kolonel Kav Eko Agus Nugroho, dan Kasi Log Kasrem 091/ASN Kolonel Inf Erwin Ferdinad Barends kepada Komandan Korem 091/ASN.

Dalam arahannya, Danrem 091 ASN Brigjen TNI Cahyo Suryo Putro menyampaikan, sebagaimana diketahui bersama, serah terima jabatan di lingkungan TNI Angkatan Darat, adalah bagian dari dinamika organisasi, yang berkaitan dengan pembinaan personil dan pembinaan satuan.

“Tujuannya, untuk meningkatkan kualitas kinerja dan produktivitas satuan serta pengembangan karir perwira yang bersangkutan,” kata Cahyo, melalui keterangan tertulis, Sabtu (27/3).

Oleh karena itu, lanjut Cahyo, berbekal pengalaman dan kemampuan yang dimiliki, dia yakin Kolonel Inf Windarto, Kolonel Kav Eko Agus Nugroho, dan Kolonel Inf Erwin Ferdinad Barends, mampu menjalankan amanah yang dipercayakan dengan sebaik-baiknya.

”Sehubungan dengan serah terima jabatan ini, selaku Danrem 091/ASN dan pribadi, saya mengucapkan selamat kepada Kolonel Inf Windarto, Kolonel Kav Eko Agus Nugroho, dan Kolonel Inf Erwin Ferdinad Barends, masing-masing beserta istri, atas jabatan barunya. Sekaligus, ucapan terimakasih dan penghargaan atas kinerja dan tugas pengabdiannya selama di Korem 091/ASN,” ungkap Cahyo.

“Terimakasih juga saya sampaikan kepada Ibu Windarto, Ibu Eko Agus Nugroho dan Ibu Erwin Ferdinad Barends, atas kesetiaannya mendampingi suami, serta sumbangsih dalam memajukan organisasi Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 091 PD VI/Mulawarman,” tambah Cahyo.

Selanjutnya, kepada Letkol Arm Bagus Tri Kuntjoro, beserta isteri, Danrem Cahyo juga mengucapkan selamat datang dan selamat atas jabatan baru.

“Ini adalah kepercayaan yang diberikan oleh negara, sekaligus merupakan amanah dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Saya berharap agar kepercayaan, kehormatan dan tangungjawab yang diterima ini, disikapi dengan rasa syukur, disertai tekad untuk melaksanakan tugas dan tanggungjawab jabatan dengan sebaik-baiknya,” tegas Cahyo.

Diketahui, elaksanaan serah terima jabatan, tetap mengacu pada protokol kesehatan yang berlaku di tengah pandemi Covid-19. Seperti halnya tetap menggunakan masker, serta pengatur jarak antar pejabat, tanpa menghilangkan makna dari acara tersebut.

 

Sumber : Penrem 091/ASN | Editor : Saud Rosadi

Tag: