Demo BEM Hari Ini, Polri: Warga Dijamin Bisa Beraktivitas Normal

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Endra Zulpan. (Foto Humas PMJ)

JAKARTA.NIAGA.ASIA – Kepolisian Daerah Metro Jaya mengakui sudah menerima surat pemberitahuan dari massa Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI) untuk aksi unjuk rasa Senin, 11 April 2022. Surat pemberitahuan demo itu diterima pada Jumat siang.

“Sudah ada pemberitahuan ke Polda Metro yang kami terima pada hari Jumat siang,” jelas Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes. Pol. Endra Zulpan, S.I.K, M.Si., Sabtu, 9 April 2022.

Kabid Humas Polda Metro Jaya menyebutkan sejumlah persiapan pengamanan sudah disiapkan pihaknya dan akan mengawal aksi ini, serta menegaskan bahwa masyarakat tidak perlu khawatir akan aksi 11 April 2022 mendatang, warga dijamin bisa beraktivitas normal.

“Polda Metro Jaya akan memberikan pelayanan dan pengamanan terhadap rencana aksi demo tanggal 11. Polda Metro Jaya akan menjaga keamanan Ibu Kota dengan baik. Silakan masyarakat umum untuk beraktivitas seperti biasa,” jelas Kabid Humas Polda Metro Jaya.

Lebih lanjut, Kabid Humas Polda Metro Jaya mengingatkan agar massa aksi menjaga ketertiban, damai, dan tidak melakukan anarkis. Kabid Humas Polda Metro Jaya mengimbau para pendemo bisa menjaga suasana bulan suci ramadan tetap kondusif.

Sumber : Tribratanews.Polri | Editor : Intoniswan

Tag: