Dua Atlet Diganjar Penghargaan, Ismunandar Target 3 Emas Angkat Besi di PON Papua 2020

Ismunandar saat menyerahkan penghargaan kepada atlet berprestasi. (foto: Wahyu Humas)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Usai melantik Pengurus Pengurus Angkat Besi Berat Seluruh Indonesia (PABBSI) Samarinda, di Rumah Jabatan Walikota Samarinda Jalan S Parman Selasa (30/7), Ketua Umum PABBSI Kaltim Ismunandar memberikan penghargaan dan uang pembinaan kepada atlet berprestasi.

Kedua atlet dimaksud adalah M Fathir dan Widadari. Mereka merupakan atlet binaan PABBSI Kaltim, yang sukses meraih hasil gemilang. Dengan torehan medali emas dan perak di kancah internasional. Melihat prestasi yang sukses disabet atlet Kaltim, Ismunandar optimis target 3 mendali emas di PON Papua 2020 mendatang bisa terealisasi.

Ismunandar menyampaikan tradisi ini harus terus dipertahankan, sebagai pencetak atlet yang berprestasi di tingkat nasional maupun internasional. “Harapan kita sangat besar kepada pengurus PABBSI Kota Samarinda. Bagaimana pun, para atlet dari kabupaten kota itu latihannya di Samarinda,” ucap Ismunandar ditemui setelah pelantikan.

Diterangkan Ismunandar, dia bersama pengurus PABBSI sudah mempersiapkan atlet yang akan berlaga mengikuti dari PON 2020 di Papua. Demi mencapai target yang ingin diraih PABBSI.

“KONI Kaltim memberikan target 3 medali emas terhadap kita. Dari cabang olahraga angkat besi, beban, dan binaraga. Kedepannya kami akan berusaha untuk mendapatkan ketiga target tersebut,” jelas Ismunandar, yang juga menjabat Bupati Kutai Timur itu.

Sekedar diketahui, atlet M Fathir (Putra) merupakan atlet asli kelahiran Kaltim (Samarinda), dengan torehan restasi mendapatkan 2 emas dan 2 perak ditahun 2018. Sedangkan Widadari (Putri) juga atlet asli kelahiran Kaltim (Kota Bangun). Prestasi mereka yakni mendapatkan 4 emas dan 2 perak dari tahun 2012 sampai 2018. (hms7)