
BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA — Forum Anak Balikpapan menyampaikan 12 poin aspirasi kepada Pemerintah Kota dalam Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) 2025, di Auditorium Balai Kota. Aspirasi itu bertujuan menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi anak-anak di Kota Balikpapan.
Perwakilan Forum Anak, Raisya, menekankan pentingnya regulasi digital yang ramah anak.
“Forum Anak meminta pemerintah mengatur kebijakan terkait akses internet dan media sosial, agar anak-anak tidak terpapar konten yang tidak sesuai usia,” kata Raisya dalam keterangan tertulis, Rabu 19 Maret 2025.
Selain itu, mereka mengusulkan penyediaan Ruang Bermain Ramah Anak (RBRA) di setiap kelurahan dan kecamatan, dengan pengawasan serta perawatan fasilitas yang sudah ada, agar tetap layak digunakan.
Forum Anak juga menyoroti bahaya paparan rokok terhadap anak-anak. Mereka mendesak pemerintah memperketat aturan larangan iklan rokok di jalanan kota serta memberikan sanksi bagi warung dan minimarket yang menjual rokok, baik konvensional maupun elektrik, kepada anak-anak.
Di sektor pendidikan, Forum Anak mengusulkan program pendampingan bagi anak putus sekolah, yang melibatkan Dinas Pendidikan, Dinas Sosial, serta keluarga, agar mereka bisa kembali mengenyam pendidikan.
Keselamatan di lingkungan sekolah menjadi perhatian forum anak. Mereka meminta pemerintah menyediakan Zona Aman Selamat Sekolah (ZOSS) di enam kecamatan yang berbatasan langsung dengan jalan raya besar.
Sementara itu, mereka juga menekankan pentingnya sistem transportasi terintegrasi di sekolah ramah anak, khususnya di Balikpapan Barat, Utara, dan Timur.
“Kami juga mengusulkan peningkatan fasilitas pejalan kaki dan halte yang aman bagi anak, terutama di kawasan pendidikan seperti Kampung Pelajar Gunung Pasir, Jalan Indra Gula, dan Jalan Sumber Rejo 1,” jelas Raisya.
Persoalan pekerja anak turut menjadi perhatian dalam forum ini. Mereka meminta pemerintah melakukan pendampingan bagi anak yang bekerja, serta menindak pihak-pihak yang terlibat dalam eksploitasi anak.
Selain itu, Forum Anak juga menekankan perlunya perhatian terhadap kenakalan remaja dan penyalahgunaan zat adiktif seperti narkoba dan rokok.
Dengan berbagai usulan ini, Forum Anak Balikpapan berharap pemerintah dapat lebih serius dalam mewujudkan kota yang ramah anak, baik dari aspek regulasi, infrastruktur, maupun perlindungan sosial.
Penulis: Heri | Editor: Saud Rosadi
Tag: BalikpapanKota Layak AnakPemkot BalikpapanPerlindungan Anak