Gubernur Kunker ke Kukar, Balikpapan, PPU, dan Paser Tiga Hari

Gubernur Kalimantan Timur, DR. H Isran Noor (Foto : Biro Humas Setprov Kaltim)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) DR. H Isran Noor, besok memulai kunjungan kerja (kunker) ke Kutai Kartanegera, Balikpapan, Penajam Paser Utara (PPU), dan Paser. Kunker gubernur, dimulai tanggal 14 dan akan kembali ke Samarinda tanggal 16 Oktober 2021.

“Gubernur kunker ke 4 kabupaten/kota  selama 3 hari. Dalam kunker ini akan melakukan banyak kegiatan,” kata Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setdaprov Kaltim, H Syafranuddin, Rabu (13/10/2021).

“Dalam kunker ini, juga akan ikut sejumlah wartawan dari berbagai media, baik cetak, online, maupun  elektronik,” tambahnya.

Dalam kunker ini, gubernur kan didampingi kepala Bappeda Kaltim, BBPJN, Dinas PUPR dan Perkim,  Dinas Kelautan dan Perikanan, Disperindagkop dan UKM, Dinas Peternakan, Dinas Kehutanan, Dinas Pariwisata, Dinas Perkebunan, Dinas Pangan, Dinas Sosial Kaltim, serta kepala Biro Umum, Biro Adpim, dan kepala Biro Adbang.

Menurut Syafranuddin, di hari pertama kunker, Kamis (14/10/2021), gubernur di Desa Bukit Merdeka, Samboja, Kukar, yakni meninjau ruas jalan nasional. Kemudian dilanjutkan dengan Peninjauan Green House dan Panen Selada Air dan Anggur, Penyerahan SK Mentan kepada Perwakilan Petani Milenial (40 orang), Penyerahan Tali Asih (10 Orang Petani Andalan), dan Menyapa Petani Milenial se-Kaltim (online  50 orang)

Selanjutnya di Kabupaten PPU,  gubernur meninjau Ruas Jalan Provinsi KM 38 – Sepaku Semoi dijelaskan oleh Dinas PUPR Prov. Kaltim dan BBPJN Kaltim. Kemudian di Balai Benih Udang Tanjung Tengah, gubernur akan melakukan  Penyematan Tanda Peserta Pelatihan UMKM (Disperindagkop), menyerahkan bantuan Alat Tangkap Perikanan (5 Kelompok Usaha Bersama), Benih Udang, Benur, Nener (7 Kelompok Perikanan), Tenda Sarnafil, Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM), Biogas (3 unit), Obat dan Vaksin, serta Vaksinasi Rabies Kucing.

Pada hari yang sama di PPU, gubernur juga akan menyerahkan Santunan Kematian, Bantuan Dana Rp2 juta, Penyerahan Surat Izin Kapal dan Life Jacket, audiensi dengan Nelayan,  Petani/Peternak, makan siang sekaligus ramah tamah dengan Pemkab PPU. Setelah makan siang, gubernur melanjutkan kunker ke Pembibitan Ternak dan Hijauan Pakan Ternak Desa Api-api.

Di Kabupaten Paser, gubernur singgah di Kampung Warna-warni Desa Janju KM 10 dengan acara Penyerahan Bantuan Sarpras Kuliner Terapung dan Tenda, dialog dengan pengelola Kampung Warna-warni.

Pada hari kedua kunker, Jum’at (15/10/2021), gubernur kunker ke Gunung Boga/Gunung Embun Desa Luan Muara Samu, Kabupaten Paser, dengan kegiatan Menikmati Panorama Gunung Embun, menyerahkan bantuan Tenda Sarnafil (7 buah), Buku Sekolah, Surat Enclave seluas 10 Ha, audensi dengan masyarakat Desa Luan Muara Samu, dan peletakan batu pertama pembangunan Musholla.

Kunker selanjut, gubernur mengunjungi Kantor UPT KPHP Kendilo Desa Suweto dan Lokasi Penyulingan Minyak Atsiri, dengan kegiatan Demonstasi pembuatan arang kayu dan cuka kayu, pemetikan Kelengkeng, panen madu kelulut kelenceng, penanaman pohon kayu putih, pemanenan Serai Wangi, demonstrasi penyulingan minyak atsiri, penyerahan bantuan alat cultivator kepada masyarakat pengelola kawasan hutan, Penyerahan SK Hutan Desa, penyerahan goody bag/souvenir kepada peserta kunker, dan audiensi dengan kelompok tani hutan. Gubernur juga akan kunker ke Minirach atau peternakan sapi di Petangis.

Setelah salat Jum’at di Masjid Agung Nurul Falah, gubernur didampingi bupati Paser meninjau Desa Kelempang Sari di Kuaro, dengan acara penanaman peremajaan Kelapa Sawit Rakyat, menyerahkan bantuan bibit Kelapa Sawit, Biogas (5 unit), Fasilitas Miniranch (2 unit), jaring milenium 4 inch, life jacket, sertifikat CBIB, Surat Izin Kapal, paket alat booster kelengkeng, bibit kelengkeng, SK Hutan Desa Semuntai, Banpres Produktif Usaha Mikro (BPUM), santunan kematian akibat Covid (3 org),  bantuan dana Rp2 juta, pengalungan Tanda Peserta Pelatihan UMKM (Disperindagkop), dan audiensi dengan kelompok tani.

Pada hari ketiga kunker, Sabtu (16/10/2021) di Balikpapan, gubernur, akan membuka Pelatihan UMKM, menandatangani Berita Acara Serah Terima Aset berupa Pengadaan dan Pemasangan Pipa Distribusi Teritip Balikpapan, menyerahkan bantuan berupa Bapres Produktif Usaha Mikro (BPUM),

Rumput Laut, Coolbox, Trammel Net, Surat Kelayakan Pengolahan Hasil Perikanan, Surat Izin Kapal Wisata Bahari, Life Jacket (Kelompok Masyarakat Pengawas Pengairan), Santunan Kematian,  dan Bantuan Dana Rp2 juta.

Kemudian gubernur melihat Lokasi Pembangunan Drainase Sekunder Balikpapan Baru dan meninjau Pembangunan Rumah Layak Huni Lamaru. Gubernur juga akan melakukan kegiatan berupa penyerahan Rumah Layak Huni, pemasangan Tanda Rumah Layak Huni, audiensi dengan penerima Rumah Layak Huni.

“Kunker gubernur selama 3 hari diakhiri dengan  meninjau Pembangunan PPI (pelabuhan Pendaratan Ikan) Manggar Balikpapan,” kata Syafranuddin.

Penulis : Intoniswan | Editor : Intoniswan

Tag: