Hari Ini Koleksi Tiga Medali Emas, Kaltim Naik ke Peringkat Sembilan

MAKASSAR.NIAGA.ASIA-Kontingen Kaltim ke PON XX-2021 Papua mulai masuk deretan 10 besar, tepatnya pada hari Rabu (6/10/2021) berada di peringkat sembilan klasemen sementara. Kaltim naik keurutan sembilan setelah hari ini meraih  3 medali emas berasal dari cabor Layar sebanyak 2 emas dan 1 dari cabor Anggar.

Dua medali  emas  Layar disumbangkan M Aidil Pratama (kelas XII SKOI) dan Rizki Rahmadani (alumni SKOI). Sedangkan  dari cabor Layar, serta  Gebby Novitha di nomor sabel putri perorangan (anggar) juga menyumbang emas.

Sementara satu medali perak di cabor Layar diraih M Farham (kelas XI)  dan Regi Vio Valdo (kelas IX) menyumbangkan 1 medali perunggu.

“Jujur saya sangat bangga dan bahagia. Tapi di sisi lain, saya khawatir karena kekuatan olahraga sudah merata dan mereka juga mulai membangun banyak sekolah olahraga,” kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim Agus Tianur, Rabu (6/10/2021) malam.

Deretan prestasi SKOI ini pun disambut gembira jajaran pelatih dan ofisial, baik yang berada di arena layar maupun anggar.

KLASEMEN SEMENTARA HINGGA PUKUL 19.00 WIT

Kontribusi besar SKOI ini, lanjut Agus Tianur membuktikan bahwa pembinaan olahraga sejak dini menjadi sangat penting. Terbukti, dari total 5 emas Kaltim yang bisa diraih hingga hari ini, SKOI menyumbang 4 emas.

Artinya, jelas Agus Tianur, ke depan SKOI harus mendapat perhatian jauh lebih besar, sebab prestasi atlet dan mantan SKOI sangat jelas siginifikan.

Sementara Ketua Pengprov IKASI Kaltim, Muslimin mengaku, sangat bersyukur atas pencapaian yang sudah diraih oleh atletnya itu. Apalagi medali ini merupakan emas pertama yang dikantongi oleh timnya.

Gaby sendiri berhasil meraih medali emas setelah berhadapan dengan rekan satu kontingennya yakni Ima Safitri, yang juga mendapatkan medali perak. Bagi kontingen Kaltim, capaian final yang mempertemukan rekan satu daerah ini merupakan sejarah tersendiri bagi daerah yang berjuluk Benua Etam tersebut.

“Ini merupakan sejarah bagi anggar Kaltim, karena kita Kaltim final. Dan sampai hari ini kita sudah meraih 1 emas, 2 perak dan 1 perunggu. Dan ini jadi prestasi tersendiri bagi Kaltim untuk cabor anggar,” terang Muslimin.

Setelah ini Muslimin yakin anak asuhnya bisa kembali menambah pundi-pundi medali emas bagi kontingen Kaltim pada cabor anggar kategori sabel beregu yang akan bergulir Kamis (7/10/2021).

“Kita berharap, kita masih bisa meraih medali emas di nomor beregu di sabel putri kita akan raih emas lagi,” tegasnya.

Tambahan medali lainnya hari ini, berasal dari cabor Bermotor 1 perak dan cabor panahan menyumbang 1 perungu.

Sumber : Dari Berbagai Sumber | Editor : Intoniswan

Tag: