Infeksi COVID-19 Melonjak, Samarinda Naik Zona Oranye

Pengambilan sampel pengujian PCR. Di Kalimantan Timur, mereka yang menunggu hasil pemeriksaan PCR melonjak menjadi 11.335 orang yang dilaporkan Kamis 3 Februari 2022. (Foto : istimewa/kemkes.go.id)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Satgas COVID-19 melaporkan 107 kasus infeksi baru di Provinsi Kalimantan Timur pada hari Kamis. Satu kematian ada di Balikpapan. Sementara ibu kota Kalimantan Timur di Samarinda, naik ke level oranye dengan lebih dari 26 kasus aktif.

Tiga kota di Kalimantan Timur di antaranya melaporkan penambahan dua digit. Seperti 46 kasus di Balikpapan, 27 kasus di Samarinda dan 10 kasus di Bontang.

Penambahan 107 kasus itu menjadi rekor sejak awal Januari, setelah tertinggi 76 kasus dilaporkan 1 Februari dan 55 kasus pada 29 Januari.

Angka pasien sembuh dari COVID hanya bertambah 219 sejak Januari, dibanding penambahan kasus infeksi mencapai tiga kali lipat 640 kasus di periode yang sama.

Sehingga keseluruhan ada 158.974 kasus infeksi COVID-19 di Kalimantan Timur sejak awal Januari. Di mana 153.077 orang sembuh. Meski demikian angka kematian naik menjadi 5.456 setelah bertambah satu kasus meninggal dari kota Balikpapan.

Info grafis kasus harian COVID-19 Kalimantan Timur pada laporan Kamis (3/2/2022) (Sumber : Dinas Kesehatan Kalimantan Timur)

Lonjakan 107 kasus infeksi COVID baru itu menaikan angka pasien Corona atau kasus aktif menjadi 441 orang dari 354 di hari Rabu. Di mana 166 ada di Balikpapan, disusul 89 di Kutai Timur, 40 di Samarinda, serta Paser dan Bontang masing-masing 39 kasus aktif.

Kutai Timur dan Balikpapan masih di zona merah COVID-19 karena memiliki lebih dari 51 kasus aktif. Untuk zona oranye 26-50 kasus aktif ada di Paser, Bontang dan Kutai Kartanegara. Terbaru, Samarinda juga naik ke zona oranye pada hari ini.

Sedangkan, mereka yang menunggu hasil dari proses pemeriksaan laboratorium PCR melonjak menjadi 11.335 orang pada hari Kamis, dibanding 7.520 yang dilaporkan pada hari Rabu.

“Di antaranya, ada 5.427 orang di kota Balikpapan dan 2.976 orang di kota Samarinda,” kata Juru Bicara Satgas COVID-19 Kalimantan Timur Andi Muhammad Ishak dikutip niaga.asia, Kamis.

Dari 2.874.401 target sasaran vaksinasi COVID-19, ada 2,649 juta orang sudah divaksinasi dosis I (92,18%) hingga Kamis, dan 2,039 juta orang (70,97%) divaksinasi dosis lengkap atau dua dosis. Selain itu mereka yang menerima vaksinasi penguat atau booster ada 87.924 orang (3,06%).

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

 

Tag: