Ini Cara Menjaga Kesehatan Hewan Peliharaan

aa
Penyuluhan Peningkatan Kesehatan Hewan Peliharaan di Kelurahan Belimbing, Kecamatan Bontang Utara. (Foto Istimewa)

BONTANG.NIAGA.ASIA-Dinas Ketahanan Pangan, Perikanan dan Pertanian (DKP3) Bontang laksanakan Penyuluhan Peningkatan Kesehatan Hewan Peliharaan di Kelurahan Belimbing, Kecamatan Bontang Utara, Sabtu (2/11/2019).

Kepala Bidang (Kabid) Peternakan, Eddy Foreswanto melalui staff pengelola kesehatan hewan, Gabriella Patricia Kadoati mengatakan, terkait urusan kegiatan Pelayanan Kesehatan Hewan, terdapat beberapa rancangan aktualisasi terkait pengetahuan masyarakat terkait pencegahan penyakit pada hewan peliharaan di Kelurahan Belimbing Kota Bontang.

“Segala urusan yang berkaitan dengan perawatan hewan, Pengobatan hewan, penolakan penyakit, medik reproduksi, medik konservasi, obat hewan dan peralatan kesehatan hewan serta keamanan pakan sudah menjadi tugas dan fungsi kami di dinas khususnya bidang kesehatan hewan di dibang peternakan,” kata Eddy, Senin (4/11/2019) pagi tadi.

Dijelaskannya, sesuai Pasal 1 ayat 2 UU No. 18 Tahun 2009 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan adalah hewan yang tidak sakit dengan status kesehatan, seperti bebas dari penyakit yang bersifat menular atau tidak menular, bebas dari penyakit zoonosis, berproduksi secara maksimal seperti daging, telur, dan susu. Berdasarkan pemeliharaannya hewan terbagi dalam 2 jenis yaitu hewan temak dan hewan peliharaan atau hewan timangan.

“Sementara itu, terkait hewan peliharaan cenderung dipelihara karena memiliki kelebihan tertentu yang dapat membuat peliharaannya tersebut merasa terkesan atau bahkan memiliki ketertarikan dari ciri khas hewan tersebut,” terangnya.

Namun dengan keberadaan hewan ternak dan hewan peliharaan tersebut akan membahayakan jika tidak dirawat kesehatannya dengan baik. Pemilik hewan temak maupun hewan peliharaan sama-sama memiliki kewajiban untuk merawat atau menjaga kesehatan hewan tersebut.

“Terutama pada pemilik hewan peliharaan yang sebagian pemilik belum mengetahui cara menjaga kesehatan hewan peliharaan dengan baik,” ujar Eddy.

Berbeda dengan hewan temak yang pemiliknya sebagian besar telah mengetahui dan rutin memeriksakan hewan ternaknya karena secara tidak langsung hal tersebut merupakan sebagai mata pencaharian dan sebagian besar hasil temak tersebut untuk di jual, sehingga masyarakat pemilik hewan temak rutin memeriksakan kesehatan hewan dan menjaga kebersihan kandang hewan tersebut. (adv)