Ini Nama-nama Pejabat yang Dilantik Bupati Edi Damansyah

Bupati Kukar, Edi Damansyah ucapkan selamat kepada pejabat baru yang dilantiknya. (tangkapan tayang Diskominfo, Persandian dan Statistik Kukar)

TENGGARONG.NIAGA.ASIA-Kegiatan mutasi di lingkungan Pemkab Kutai Kartanegara (Kukar) kembali berlanjut. Sebanyak 9 pejabat eselon II atau pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dilantik dan diambil sumpahnya oleh Bupati Edi Damansyah di kawasan bundaran CBD Tenggarong, Senin (13/09/2021) sore.

Dari 9 pejabat yang dirotasi, salah satunya adalah untuk posisi Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfo) Kukar. Jabatan Kepala Diskominfo Kukar kini dipercayakan kepada Dafip Haryanto yang sebelumnya adalah Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kukar.

Dafip Haryanto menggantikan H Bahteramsyah yang kini mendapat amanah sebagai Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kukar.

Kemudian pejabat lainnya yang dilantik adalah Kepala Dinas Pekerjaan Umum HM Yamin sebagai Staf Ahli Bidang Hukum dan HAM, Dadang S Supriyatman sebagai Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Pembangunan Daerah, dan Didi Ramyadi sebagai Kepala Balitbangda.

Selain itu ada nama Ahyani Fadianur Diani yang kini menjabat sebagai Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan, Wicaksono Soebagio sebagai Kepala Dispora Kukar, Ahmad Hardi Dwi Putra sebagai Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja dan Hamli sebagai Kepala Dinas Sosial.

Bupati Kukar Edi Damansyah dalam sambutannya mengatakan, mutasi, rotasi, maupun promosi merupakan tuntutan kebutuhan organisasi dan merupakan sesuatu hal yang lumrah dalam organisasi dan sebagai upaya pemenuhan tuntutan pekerjaan.

Bupati Kukar berpesan kepada pejabat yang baru dilantik dapat mengemban amanah dengan sebaik-baiknya dan bekerja dengan sungguh-sungguh.

“Jangan sia-siakan amanah ini. Jangan rusak kepercayaan ini, karena saya berharap teman-teman bekerja dengan sungguh-sungguh,” demikian pesannya.

Sumber : Diskominfo, Persandian dan Statistik Kukar | Editor : Intoniswan

Tag: