Kado Awal Tahun, Kaltim Raih Penghargaan Provinsi Paling Rukun dan Damai

AA
Wakil Gubernur Kaltim, H Hadi Mulyadi menerima Harmony Award dari Menteria Agama, H Lukman Hakim Saifuddin, Kamis (3/1). Kaltim dinilai sebagai provinsi paling rukun, aman dan damai. (Foto Istimewa)

JAKARTA.NIAGA.ASIA-Awal tahun yang manis bagi Kaltim. Di hari ketiga tahun 2019 ini, Menteri Agama H Lukman Hakim Saifuddin menganugerahkan Harmony Award untuk Kaltim. Penghargaan diberikan karena Kaltim dinilai mampu menciptakan kondisi daerah yang rukun, aman dan damai sepanjang tahun 2018. Kerukunan dan kedamaian, baik antarumat beragama maupun suku dan ras. Kondusifitas daerah terjaga dengan baik, sehingga rakyat dapat hidup rukun dan tenang.

Harmony Award diterima Wakil Gubernur Kaltim H Hadi Mulyadi pada Upacara Puncak Hari Amal Bakti (HAB) ke-73 Kementerian Agama (Kemenag) 2019 yang digelar di Kantor Kemenag RI Jakarta, Kamis (3/1/2019).

“Kami berterima kasih kepada Kementerian Agama yang telah memberikan penghargaan ini. Semoga rakyat Kaltim hidup semakin rukun,” kata Hadi Mulyadi usai menerima Harmony Award. Hanya tiga provinsi yang memperoleh penghargaan atas prestasi kerukunan di daerah tersebut, yakni Kalimantan Timur, Kalimantan Utara dan Sulawesi Barat. (humasprovkaltim)
.