
SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Pemprov Kaltim menunjukkan komitmen kuat dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di Kaltim dengan menjajaki kerja sama pada dua perguruan tinggi negeri terkemuka di Jawa Timur, yaitu Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, dan Universitas Brawijaya (Unbraw) Malang.
Wakil Gubernur Kaltim Seno Aji mengatakan, sinergi dengan berbagai perguruan tinggi, termasuk yang berada di luar provinsi Kaltim, menjadi upaya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat yang masuk dalam program strategis Jospol Rudy Mas’ud-Seno Aji.
“Kita ingin menjalin kerja sama dengan perguruan tinggi lainnya. Program kerja sama ini masuk dalam program kita, Jospol,” kata Seno, ditemui di Pendopo Odah Etam Provinsi Kaltim, Jalan Gajah Mada, Samarinda, belum lama ini.
Diterangkan Seno, pemilihan Unair dan Unbraw sebagai mitra strategis perguruan tinggi bukan tanpa alasan. Selain memberikan kesempatan bagi putra-putri Kaltim untuk menempuh pendidikan berkualitas di institusi ternama, kerja sama ini juga diyakini akan memberikan manfaat dalam meningkatkan akreditasi masing-masing perguruan tinggi yang diajak berkolaborasi.
Dalam kerja sama ini, nantinya Pemprov Kaltim akan memberikan beasiswa kepada mahasiswa asal Kaltim yang berhasil diterima dan menempuh pendidikan di Unair dan Unbraw. Beasiswa ini mencakup pembayaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) secara penuh, sehingga meringankan beban biaya pendidikan.
“Kita kasih beasiswa untuk anak anak Kaltim bersekoah di sana. Kalau memang di jurusan kedokteran, semua mahasiswa kedokteran yang bisa masuk Universitas Airlangga dan Universitas Brawijaya kita biayai,” jelas Seno.
Kerja sama Pemerintah Provinsi Kaltim dengan perguruan tinggi antar provinsi ini tidak hanya di Jatim saja, Provinsi Kaltim juga melirik potensi kerja sama dengan perguruan tinggi terkemuka di Jawa Barat, seperti Institut Teknologi Bandung (ITB), dan Universitas Padjadjaran (Unpad), serta provinsi lainnya.
“Dengan kita kasih beasiswa ini, harapannya dapat menghadirkan dokter yang berkualitas untuk provinsi Kaltim nantinya,” demikian Seno Aji.
Penulis: Nur Asih Damayanti | Editor: Saud Rosadi | Adv Diskominfo Kaltim
Tag: Jawa TimurKaltimPemprov KaltimPendidikanSeno Aji