Kapolri Janji Kinerja Polri Lebih Baik di Tahun 2020

aa
Kapolri Jenderal Pol Idham Azis. (Foto Humas Mabes Polri)

JAKARTA.NIAGA.ASIA-Kapolri Jenderal Pol Idham Azis meminta maaf apabila kinerja Polri belum maksimal selama 2019. Kapolri berjanji kinerja korps Bhayangkara akan lebih baik di tahun 2020.

“Pemohonan maaf apabila kinerja belum sesuai dengan harapan masyarakat. Tapi kami optimis hari ini harus lebih baik dari kemarin dan hari esok harus lebih baik dari hari ini,” kata Kapolri Jenderal Idham Azis dalam risllis akhir tahun 2019 Polri di PTIK, Jakarta, Sabtu (28/12/2019).

Dalam laporan akhir tahun ini, salah satu yang dilaporkan Kapolri Idham adalah jumlah tindak pidana korupsi yang ditangani Polri selama 2019 naik sebanyak 32 kasus menjadi 1504 kasus. Adapun kerugian negara yang berhasil diungkap Polri sebanyak Rp 1,8 triliun.

“Dari jumlah itu keuangan negara yang berhasil diselamatkan sebesar Ro 454 miliar. Dari seluruh kasus selama 2019 itu yang bisa diselesaikan ada 768 kasus,” sambungnya.

Dalam kesempatan itu tak lupa Kapolri Jenderal Idham juga mengucapkan terimakasih kepada mantan Kapolri Jenderal (pur) Tito Karnavian yang kini menjadi Mendagri. Menurut eks Kabareskrim Polri ini pencapaian Polri hari ini adalah buah kinerja Tito Karnavian. (001)

 

Tag: