Kematian Akibat Corona Hampir Setiap Hari di Kalimantan Timur

Petugas pemakaman menyalatkan jenazah sebelum dikebumikan. (Foto : Istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kematian akibat paparan Covid-19, terjadi setiap hari di Kalimantan Timur. Hari ini, kembali bertambah 8 kasus meninggal. Sehingga, total ada 777 orang meninggal sejak pandemi Maret 2020 lalu.

Satgas Covid-19 Kalimantan Timur melaporkan, ada penambahan 281 kasus positif Corona baru. Kota Balikpapan kembali mencatatkan penambahan tertinggi 94 kasus. Sehingga total kasus positif Corona di Balikpapan jadi 6.355 kasus.

“Sedangkan total kasus terkonfirmasi di Kalimantan Timur hari ini ada 28.358 kasus,” kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Kalimantan Timur Andi M Ishak, melalui keterangan tertulis, Selasa (5/1).

Bicara kasus sembuh, Andi menerangkan, hari ini ada 276 orang sembuh dari Covid-19. Sehingga angka kesembuhan menjadi 23.811 kasus.

Info grafis kasus harian Covid-19 di Kalimantan Timur per hari Selasa (5/1). (Sumber : Dinkes Kaltim)

Dimana, total kasus pasien sembuh di kota Samarinda masih tertinggi 6.370 kasus, dari total 6.989 kasus positif di ibu kota provinsi Kalimantan Timur itu.

“Kembali dilaporkan ada 8 kasus meninggal hari ini. Tiga di Samarinda, 1 di Bontang, 2 di Balikpapan, dan 2 lagi di Kutai Timur. Total kasus meninggal 777 kasus,” ungkap Andi.

Masih disampaikan Andi, untuk kasus positif aktif, atau pasien berstatus perawatan Covid-19 menjasi 3.770 kasus. Kota Balikpapan, masih di posisi teratas, dengan total 979 kasus positif aktif.

“Ada 443 orang saat ini yang menunggu hasil pemeriksaan swab di laboratorium,” tutup Andi. (006)

Tag: