Mahasiswa PEM Akamigas Siap Timba Pengalaman di Perusahaan Tambang Australia

AA
Direktur PEM Perry Burhan dengan Director Global Labour Solution Pty Ltd Ausralia (GLS) Linda Reeves setelah menanda tangani kesepakatan tentang Penyelenggaraan Program Magang pada Senin (1/4).

JAKARTA.NIAGA.ASIA-Politeknik Energi dan Mineral Akamigas (PEM Akamigas) membuka kesempatan bagi para mahasiswanya untuk mengikuti program magang di Australia. Hal ini ditandai dengan penandatanganan kerja sama yang dilakukan oleh Direktur PEM Perry Burhan dengan Director Global Labour Solution Pty Ltd Ausralia (GLS) Linda Reeves tentang Penyelenggaraan Program Magang pada Senin (1/4).

Perry mengatakan institusi pendidikan di bawah Kementerian ESDM tersebut nantinya akan ditempatkan di perusahaan tambang di Australia sebagai bagian dari pilot project. “Setiap pelamar program magang akan diseleksi langsung oleh Director GLS,” jelas Perry ditemui saat penandatanganan kerja sama.

Setelah lulus seleksi, mahasiswa terpilih akan mengikuti program magang di perusahaan tambang selama sekitar 3 bulan. Tak menutup kemungkinan jika mahasiswa berpotensi di perusahaan tersebut, akan langsung direkrut.  Perry menambahkan program ini akan menjadi pilot project untuk program-program selanjutnya. “Kita bisa pelajari kedisiplinan, nilai-nilai dan kemampuan adaptasi,” pesannya.

Langkah ini pun diapresiasi penuh Sekretaris Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) ESDM Zainal Arifin.Terlebih lagi, ke depan persaingan akan semakin ketat. “Program magang ini bisa menjadi nilai plus untuk mahasiswa tersebut,” ujar Zainal.

Senada dengan itu, Direkur GLS Linda Reeves mengungkapkan bahwa ini adalah kesempatan sekali seumur hidup. Mahasiswa magang juga akan diberi kesempatan untuk tinggal bersama keluarga di Australia, untuk melatih kemampuan bahasa dan adaptasi.

Diharapkan melalui program semacam ini, PEM Akamigas bisa go international. Mahasiswa tidak hanya jago di dalam negeri tapi juga di luar negeri. Apalagi mahasiswa PEM Akamigas cukup berprestasi, terbukti mereka mampu menjuarai kompetisi nasional dan internasional. (001)