Mario Iroth, Pemotor Indonesia Tiba di KBRI Mexico City

KBRI Mexico City hadirkan pemotor Indonesia Mario Iroth dalam konferensi press dengan wartawan Mexico City, Kamis (21/04/2022). (Foto KBRI Mexico City)

MEXICO CITY.NIAGA.ASIA – Pemotor Indonesia Mario Iroth bersama dengan Lilis Handayani tiba di KBRI Mexico City pada Kamis (21/04/2022). Dalam perjalanannya menuju Mexico City, Mario dan Lilis sempat bertemu dan berkenalan dengan pemotor Meksiko di Oaxaca yang turut memberikan bantuan kepada keduanya yaitu Anuar Silva.

Pengalaman suka duka perjalanan mereka mengelilingi benua Amerika yang menggunakan motor Honda CRF Africa Twin pun diceritakan kepada para staf KBRI Mexico City yang telah berkumpul di Casa Cultura.

“Kami akhirnya sampai di Mexico City setelah melewati perbatasan di Quintanaro. Selama masuk ke Meksiko, kami telah berkunjung ke Oaxaca, Puebla dan akhirnya tiba di Mexico City ini. Perjalanan kami memang penuh tantangan, terutama kendala bahasa, namun para komunitas pemotor di Meksiko juga sangat memberikan dukungan kepada kami”, tutur Mario kepada para staf KBRI Mexico City.

Pengalaman suka duka perjalanan mereka mengelilingi benua Amerika yang menggunakan motor Honda CRF Africa Twin pun diceritakan kepada para staf KBRI Mexico City yang telah berkumpul di Casa Cultura.

“Kami akhirnya sampai di Mexico City setelah melewati perbatasan di Quintanaro. Selama masuk ke Meksiko, kami telah berkunjung ke Oaxaca, Puebla dan akhirnya tiba di Mexico City ini. Perjalanan kami memang penuh tantangan, terutama kendala bahasa, namun para komunitas pemotor di Meksiko juga sangat memberikan dukungan kepada kami”, tutur Mario kepada para staf KBRI Mexico City.

Mario Iroth, pemotor yang memiliki latar belakang pariwisata juga turut mempromosikan Indonesia selama perjalanannya mengelilingi benua Amerika dan bermaksud melanjutkan perjalanannya kembali setelah dilakukan pelepasan oleh Dubes Cheppy pada Kamis, 28 April 2022. (Foto KBRI Mexico City)

Sementara itu, Anuar yang sempat ditanya komentarnya mengenai Mario oleh Dubes Cheppy menceritakan bahwa ia senang sekali bertemu dengan Mario dan sempat belajar banyak hal dari Mario.

“Saya tahu Indonesia dan Meksiko sama-sama multicultural, saya juga berkeinginan melakukan hal yang sama seperti Mario di Indonesia. Saat ini saya belajar banyak hal dari Mario”, tuturnya dalam bahasa Spanyol kepada para staf KBRI dan awak media yang diundang oleh KBRI Mexico City.

Beberapa awak media Meksiko yang diundang oleh KBRI Mexico City pun turut mewawancari Mario Iroth beserta Anuar Silva seputar pengalamannya.

Mario Iroth, pemotor yang memiliki latar belakang pariwisata juga turut mempromosikan Indonesia selama perjalanannya mengelilingi benua Amerika dan bermaksud melanjutkan perjalanannya kembali setelah dilakukan pelepasan oleh Dubes Cheppy pada Kamis, 28 April 2022.

Sumber: KBRI Mexico City | Editor : Intoniswan

Tag: