Pagi Tadi, NAM Air Mendarat Bandara Tanjung Harapan Bulungan

aa
Direktur Komersial Nam Air, Franky Gan yang ikut dalam penerbangan disambut langsung Gubernur Kalimantan Utara, DR. H Irianto Lambrie di Bandara Tanjung Harapan, Tanjung Selor, Bulungan. (Foto Infopubdok Kaltara)

TANJUNG SELOR.NIAGA.ASIA-Penerbangan perdana pesawat NAM Air ke Bulungan, Kalimantan Utara berjalan lancar. NAM Air yang terbang dari Balikpapan mendarat di Bandara Tanjung Harapan, Tanjung Selor pagi tadi, Kamis (9/8) sekitar pukul 07.30 Wita.

Direktur Komersil Nam Air,  Franky Gan yang ikut dalam penerbangan disambut langsung Gubernur Kalimantan Utara, DR. H Irianto Lambrie. “Alhamdulillah, perjalanan kami begitu nyaman,” kata Franky. Bertindak sebagai  Pilot In Command (PIC) Fransisco Redi, First Officer (FO) Okke Adendry dan FO Oky Triwibowo di pesawat ATR-72 seri 600 tersebut mendaratkan pesawat dengan mulus.

Gubernur Kaltara saat menyambut Franky, atas nama masyarakat Kaltara  menyampaikan ucapan  terima kasih kepada Sriwijaya Air Grup yang telah membuka rute penerbangan baru ke Tanjung Selor dengan pesawat NAM Air. Bahkan tak hanya Tanjung Selor, dengan pesawat sama, yaitu ATR-72 seri 600 NAM Air juga melayani penerbangan ke Malinau.

Ini merupakan pesawat kedua dengan jenis ATR 72 yang melayani rute Tanjung Selor, setelah sebelumnya Wings Air dari Lion Group telah mendahului. “Semakin bertambahnya penerbangan ke Kaltara, saya yakin akan semakin menumbuhkan geliat ekonomi masyarakat. Karena konektivitas akan semakin lancar,” kata Irianto. (001)