Panglima TNI dan Kapolri Kunjungi Perbatasan Kaltara-Malaysia

panglima
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto didampingi Gubernur Kaltara, H Irianto Lambrie di Sebatik. (Foto: Infopubdok Kaltara)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA- Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian melakukan kunjungan kerja bersama ke Kalimantan Utara. Keduanya tiba di Lanud  Tarakan, sekitar pukul 14.15 Wita, Rabu (28/3/2018) tadi. Kemudian meneruskan kunjungan Sebatik dan Krayan, wilayah perbatasan Kaltara-Malaysia.

Setibanya di Tarakan, Panglima TNI dan Kapolri disambut  Gubernur Kaltara, DR. Ir. H Irianto Lambrie dan Wakilnya, H Udin Hianggio, serta pejabat militer dan polisi, dan sipil yang ada di Tarakan.

“Bagi  Panglima TNI, Hadi Tjahyanto  ini merupakan yang pertama kalinya berkunjung ke Kaltara. Sementara bagi Pak  Kapolri, ini adalah kedatangannya kali kedua ke Kaltara,” kata Irianto Lambrie.

Dikatakan pula, Pemprov Kaltara dan masyarakat Kaltara menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas kedatangan Panglima TNI dan Kapolri ke Kaltara, utamanya mengunjungi wilayah perbatasan Indonesia di Krayan dan Sebatik, Nunukan.

Bersama Panglima TNI dan Kapolri serta sejumlah pejabat TNI dan Polri lainnya, gubernur langsung berangkat ke lokasi kunjungan kerja di hari pertama ini ke Kecamatan Sebatik dengan menggubakan helikopter EC 725.

Turut serta juga 2 helikopter, yakni Heli Puma dan Heli MI 17 yang memuat sejumlah pejabat TNI dan Polri lainnya yang mengikuti kunjungan kerja itu. Plus 1 helikopter cadangan, Heli Bell 412 EP.  “Saat ini, saya mendampingi Panglima TNI dan Kapolri melakukan serangkaian kegiatan di Sebatik, Nunukan,” kata Irianto. (001)