Pasukan Siaga Banjir Korem 091/ASN Diterjunkan ke Kutai Kartanegara

bantu
Pasukan Siga Banjir Korem 091/ASN menyampaikan  bantuan ke korban banjir di Tenggarong dan Loa Kulu, Kukar. (Penrem 091/ASN)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA- Ratusan Prajurit Korem 091/Aji Surya  Natakesuma (ASN) khususnya Kodim 0906/Tenggorong masih disiagakan di wilayah KabupatenKutai Kartanegara (Kukar), yang menggelamkan Kelurahan Loa Ipuh di Tenggarong, Desa Male, Desa Jembayan, Desa Sungai Payang dan Long Anai di Kecamatan Loa Kulu, Senin (26/3/2018).

Kedatangan pasukan ini yang datang  sangat dinantikan oleh warga yang benar-benar membutuhkan pertolongan. Dengan kemampuan dan didukung peralatan yang cukup memadai,  berhasil mengevakuasi warga dan barang-barang ketempat yang aman.

Dandim 0906/Tenggarong Letkol Czi Bayu Kurniawan, SE mengatakan, banjir terjadi akibat luapan sungai Bekotok masih terjadi di wilayah Kodim 0906/Tenggarong . “Di Loa Ipuh dan Desa Male dengan ketinggian air 50-60 cm mengakibatkan 943 rumah (917 KK) terendam banjir,” ujarnya.

Untuk wilayah Loa Kulu  ketinggian air 0,3 – 1 meter mengakibatkan 244 rumah terendam banjir, Desa Jembayan dengan ketinggian air 1.5 meter, mengakibatkan 168 rumah terendam banjir, Desa Jembayan Tengah dengan ketinggian 1 meter, mengakibatkan 100 rumah terendam banjir, Desa Sungai Payang dengan ketinggian air 4-5 meter, mengakibatkan 100 rumah terendam dan Desa Long Anai dengan ketinggian air 4-5 meter mengakibatkan 60 rumah terendam.

“Untuk kerugian satu dapur rumahmilik warga Sungai Payang hayut terbawa banjir dan satu rumah rusak. Mengingat air belum surut Kodim 0906 Tenggarong akan terus menyiagakan 24 jam guna membantu warga yang kena musibah banjir,” kata Bayu.

Sedangkan Kepala Desa Desa Sungai Payang Rusdin menuturkan, kedatangan pasukan TNI  ini  sangat meringankan beban warga, kami berterimakasih sekali para prajurit TNI AD khususnya Korem 091/ASN.

Kelurahan Simpang Tiga

bantuan

Sementara itu di hari Minggu (25/3) Batalyon Infanteri 611/Awang Long (Awl) menggelar karya bakti pasca banjir di wilayah Samarinda Seberang tepatnya di Jalan  Barito, Kelurahan  Simpang Tiga, Loa Janan Ilir. Tangis dan kesedihan yang dirasakan warga yang terkena musibah yang menimpa desanya berubah menjadi rasa haru dengan kehadiran prajurit Awang Long yang membawa bantuan sosial untuk warga Desa yang dikumpulkan dari hasil swadaya satuan.

Di bawah pimpinan Komandan Batalyon Inf 611/Awang Mayor Inf Moch Rizqi Hidayat Djohar. Danyon langsung mendatangi rumah salah satu korban dan memberikan bantuan sosial kepada korban berupa sembako.

“ Kami merasa bahwa masyarakat adalah juga bagian dari TNI, penderitaan yang dirasakan oleh masyarakat kami juga ikut merasakan dan turut prihatin, oleh sebab itu, kami berusaha memberikan semampu yang kami biasa lakukan untuk meringankan beban masyarakat yang tertimba musibah”, ucap Danyon.

Salah seorang korban banjir mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan personel TNI khususnya prajurit Awang Long. “Selama ini yang saya tahu bahwa tentara hanya bisa berperang, tidak tahunya bisa juga membantu kita pada saat susah, memang benar tentara itu mengemban tugas yang sangat mulia dan benar – benar mereka adalah pengayom dan pelindung rakyat kecil seperti kita” ujarnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan melaksanakan karya bakti di desa tersebut dengan bergotong royong bersama warga membantu pembersihan desa pasca banjir. (*)