PDAM Dukung Gerakan Makan Ikan dan Konsumsi Air Berkualitas

aa
Direktur PDAM Tirta Segah, Saipul Rahman mendukung program Pemkab Berau untuk memasyarakatkan gemar konsumsi ikan dengan menyumbang ikan 1.000 kilogram di acara Manutung Jukut. (Foto Niaga.Asia)

TANJUNG REDEB.NIAGA.ASIA-Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Tirta Segah juga ikut memeriahkan pesta bakar ikan atau Irau Manutung Jukut, yang digelar dalam rangkaian Hari Jadi ke-66 Kabupaten Berau dan ke-209 Kota Tanjung Redeb, Minggu (29/9) pagi, dengan menyediakan berbagai jenis ikan bakar di stand.

Direktur PDAM Tirta Segah, Saipul Rahman mendukung program Pemkab Berau untuk memasyarakatkan gemar konsumsi ikan, karena dengan mengkonsumsi ikan juga meningkatkan kecerdasan masyarakat, serta menyehatkan tubuh.

“Untuk itu, PDAM juga turut menyumbang 1000 Kilogram ikan dalam kegiatan Manutung Jukut,” kata Saipul.

Tak hanya itu, PDAM juga mempromosikan terkait penggunaan air yang sehat dan berkualitas dalam acara pesta bakar ikan itu. Karena selain makan ikan, kualitas air juga menjadi penentu bagi kesehatan badan.

“Kadang-kadang masyarakat juga tak memperhatikan bahwa air ini juga memiliki kualitas standar yang telah ditetapkan oleh penelitian-penelitian,” katanya.

aa
Direktur PDAM Tirta Segah, Saipul Rahman kampanye konsumsi air berkualitas. (Foto Niaga.Asia)

Untuk hal itu, PDAM memproduksi air bersih sesuai standar yang mengacu pada Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 492 tahun 2010, baik dari segi PH dan tingkat kejernihannya. Selain itu, untuk menarik minat warga makan ikan, di stand PDAM juga disediakan hadiah hiburan dengan melakukan pengundian.

“Jadi, warga yang datang ke stand bisa menikmati ikan bakar dan menu lain yang sudah disediakan, mengambil kupon untuk kemudian diundi di akhir acara. Hadiah hiburan berupa beberapa tempat air minum lengkap dengan gelasnya satu set,” tambahnya. Saipul berharap masyarakat dapat mengingat pesan bahwa pentingnya mengkonsumsi ikan dan dapat menjaga air sehat dan berkualitas.

Terpisah, seorang warga penerima hadiah, Sumardi menyambut baik apa yang dilakukan manajemen PDAM. Apalagi menurutnya, PDAM sudah cukup maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami harapkan ke depan PDAM bisa lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan berupa air bersih kepada masyarakat,” pungkasnya. (008)