Pelaku IKM Dilatih Menggunakan Teknologi Digital untuk Kepentingan Pemasaran

aa
Disperidgakop dan UKM Kaltim melatih pelaku usaha teknik membuat foto produk dengan apik, menggunakan alat-alat sederhana dan teknik mengedit foto melalui aplikasi di Smartphone, dalam hal ini pemateri menggunakan snapseed milik google. (Foto Istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Dinas Perindustrian, Perdangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Provinsi Kalimantan Timur terus mendorong pelaku usaha menggunakan semua fasilitas yang ada, termasuk teknologi informasi berbasis internet bagi pengembangan usahanya.

“Pelatihan yang diberikan antara lain bagaimana menggunakan smartphone sebagai sarana memasarkan produk, karena smartphonhe sudah terhubung ke internet. Pelaku usaha yang kita sasar untuk dilatih adalah yang dalam kelompok industri kecil dan menengah (IKM),” ungkap Kepala Dinas Perindagkop dan UKM Kaltim, Ir. H Fuad Asaddin, M.Si, Jumat (25/10/2019).

Terakhir puluhan IKM di Samarinda mengikuti Pelatihan Pengembangan Teknologi Kampung DIgital di Samarinda, Senin-Selasa 30 September – 1 Oktober 2019. Pelatihan dilaksanakan di cagar Budaya Rumah Tua dan Rumah Kreatif BUMN Telkomsel.

Dalam pelatihan tersebut, kata Fuad, dengan instruktur yang sudah profesional, para penggiat IKM dilatih menggunakan teknologi dalam pemasaran digital, memanfaatkan media sosial sebagai sarana pemasaran produk-produk IKM.

Instruktur melatih pelaku usaha teknik membuat foto produk dengan apik, menggunakan alat-alat sederhana dan teknik mengedit foto melalui aplikasi di Smartphone, dalam hal ini pemateri menggunakan snapseed milik google.

“Dipakai aplikasi ini karena tidak berbayar atau gratis dimana para IKM sangat senang dengan itu. Peserta sangat antusias dengan pelatihan yang diadakan oleh Bidang Industri Disperindagkop dan Kaltim, diharapkan setelah pelatihan ini para peserta dapat mengembangkan produk nya serta meningkatkan penjualan.,” kata Fuad. (adv)