Penumpang Speedboat Rute Nunukan – Tarakan Hilang Usai Nekat Melompat ke Laut

Basarnas Tarakan menerjunkan tim rescue terdiri 6 rescuer untuk memulai pencarian Burhan (Foto : HO/Basarnas Tarakan)

TARAKAN.NIAGA.ASIA – Penumpang speedboat SB Lestari Benuanta rute Nunukan – Tarakan, siang ini dilaporkan nekat melompat ke laut saat speedboat sedang melaju. Penumpang yang diketahui bernama Burhan (38) itu kini dalam pencarian SAR gabungan.

Peristiwa di perairan itu terjadi sekitar pukul 12.30 WITA lewat tengah hari ini tadi. Speedboat sedang dalam perjalanan dari Nunukan menuju Tarakan.

“Kami terima informasi kejadian sekitar jam 1.45 siang ini dari rekan personil Polsek KP3 (Polsek Kawasan Pelabuhan),” kata Kepala Basarnas Tarakan Amiruddin, dikutip Niaga Asia melalui keterangan tertulis, Rabu (16/6).

Sejauh ini, belum diketahui pasti penyebab penumpang bernama Burhan itu nekat melompat ke laut.

“Satu orang penumpang speedboat SB Lestari Benuanta melompat ke laut di kawasan Tanjung Ahus di Nunukan, saat speedboat dalam perjalanan ke Tarakan,” ujar Amiruddin.

Titik duga kejadian Burhan melompat ke laut itu sudah dikantongi Basarnas, berada dalam koordinat duga : 3°45’36.25″U117°43’46.44″T. Basarnas pun memulai pencarian sore ini.

“Basarnas Tarakan memberangkatkan satu tim rescue terdiri 6 personil rescuer. Sambil kami berkoordinasi bersama dengan potensi atau unsur SAR di lapangan,” kata Kasi Operasi dan Siaga Basarnas Tarakan Dede Hariana menambahkan.

Sumber : Basarnas Tarakan | Editor : Saud Rosadi

Tag: