Perhitungan Sementara, Paslon Zainal – Yansen Raih Suara Tertinggi di Pilkada Kaltara

Pasangan AP dan Yansen TP (istimewa)

NUNUKAN.NIAGA.ASIA – Hasil perhitungan cepat lembaga survei menempatkan pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Zainal AP dan Yansen TP (Ziyap), memperoleh suara terbanyak pada Pemilu Gubernur Kaltara 9 Desember 2020 versi hitung cepat (Quick Count).

“Sesuai quick count Metro TV, perolehan suara nomor urut 3 Ziyap di posisi 44 persen, nomor urut 2 Irianto Lambrie – Irwan Sabri (Iraw) 34 persen, dan posisi nomor urut 1 Udin – Undunsyah (U2) 20 persen,” kata Sekretaris Tim Pemenangan Ziyap, Muddain, Rabu (9/12).

Persentasi kemenangan tersebut, masih berada di posisi 80 persen jumlah suara masuk. Namun tim pemenangan dapat memastikan, bahwa paslon Ziyap telah unggul dari dua paslon lainnya di pemilu Gubernur Kaltara.

Klaim kemenangan ini, lanjut Muddain, didasari atas dua hasil perhitungan lembaga survei yang digunakan paslon Ziyap. Masing-masing, Grand Politika dan Celebes Researh Center, yang hasilnya persis sama dengan quick count Metro TV.

“Hasil quick count di Metro TV sama dengan quick count internal kita. Persentasi hasil suara tidak berbeda,” ucapnya.

Dengan perolehan suara tertinggi sementara, tim pemenangan Ziyap mengucapkan terima kasih kepada seluruh kualisi partai, dan relawan yang bergabung paslon nomor urut 2 Iraw, yang telah berbesar hati mengucapkan selamat kepada paslon Ziyap.

Tim Ziyap juga mengucapkan terima kepada paslon nomor urut 1, dan paslon nomor urut 2. “Pada prinsipnya, proses politik telah selesai, kita bekerja bersama-sama membangun Kaltara kedapan jauh lebih baik,” sebut Muddain.

“Saya pikir politik ini adalah proses sebuah kompetisi yang tujuannya sama-sama ingin membangun Kaltara. Siapapun yang diamanahkan rakyat, kita wajib bergandeng tangan,” tuturnya.

Atas nama tim pemenangan Ziyap pula, Muddain menyampaikan ucapan terima kasih banyak kepada semua lapisan masyarakat Kaltara. Khususnya kepada tim koalisi dan relawan paslon Ziyap, yang bahu-membahu bersama-sama pemenangan Ziyap.

“Mari kita bergandengan tangan bersama-sama, tidak ada lagi orang nomor 1, nomor 2 dan nomor 3. Siapapun sekarang terpilih menjadi Gubernur Kaltara, wajib bagi kita mendukung semua program dan kebijakan yang dijanjikan paslon momor urut 3,” terang Muddain.

“Kita harus mendukung dan mensukseskan program kebijakan Gubernur terpilih nantinya,” pungkas Muddain. (002)

Tag: