Pilkada Berau, Disdukcapil Percepat Pelayanan KTP Elektronik

Kepala Disdukcapil Berau David Pamuji. (foto Rita Amelia/Niaga.Asia)

TANJUNG REDEB.NIAGA.ASIA-Kekhawatiran akan rendahnya angka partisipasi masyarakat memilih dalam Pilkada Desember nanti, membuat Disdukcapil harus bekerja cepat  untuk memberikan pelayanan khususnya perekaman KTP elektronik, agar nantinya masyarakat bisa ikut memberikan suara sebagai pemilih.

“Ada 4.223 orang yang masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang belum lakukan perekaman. Lalu data dari KPU tersebut setelah divalidasi dengan sistem SIAK, terdapat 1.353 pemilih yang belum melakukan perekaman,” jelas Kepala Disdukcapil Berau David Pamuji saat mengikuti rapat persiapan Pilkada, di ruang rapat Kakaban, Senin (30/11/2020).

Dari data tersebut, dikatakan bahwa Disdukcapil sudah melakukan langkah-langkah percepatan, diantaranya meminta kepada semua camat dan kepala kampung untuk menginformasikan kepada warganya melalui pengumuman, dan mengundang yang bersangkutan untuk dilakukan perekaman ke Capil. Selain itu, juga sudah memberikan informasi kepada KPU Berau.

Hal tersebut dilakukan Disdukcapil Berau  bersama Kesbangpol.

“Sosialisasi ke masing-masing kecamatan juga sudah dilakukan, dengan harapan masing-masing kepala kampung mendorong warganya untuk datang ke TPS menggunakan hak pilihnya,” kata David.

Selain itu Disdukcapil juga membuka pelayanan hari Sabtu dan Minggu mulai tanggal 10 November sampai tanggal 11 Desember mendatang.

Jemput bola pun dilakukan di 13 kecamatan dan 16 kampung yang sudah diprogramkan.

“Imbauan pemanfaatan aplikasi Capil juga terus diberikan, agar semakin memudahkan proses pendataan,” sambungnya.

Untuk kecamatan-kecamatan yang jauh dari Kecamatan Tanjung Redeb, dianjurkan datang ke empat kecamatan, yakni Kecamatan Maratua, Talisayan, Biatan dan Kecamatan Pulau Derawan.

“Program serupa  sudah kami laksanakan di akhir 2019 lalu. Misalnya masyarakat Biduk Biduk atau Batu Putih boleh melakukan perekaman di Kecamatan Talisayan, dan warga Kecamatan Tabalar bisa datang ke Kecamatan Biatan,” pungkasnya. (mel/ADV)

Tag: