Pilkada Nunukan, Danni Iskandar – Nasir Melawan Laura – Hanafiah

Pasangan bakal calon bupati dan wakil Bupati Nunukan Danni Iskandar dan Muhammad  Nasir bersama Ketua Bapilu DPP Partai Demokrat, Andi Arief. (foto Istimewa/Niaga.Asia)

NUNUKAN.NIAGA.ASIA– H Danni Iskandar dan Muhammad Nasir akan berhadap-hadapan melawan Hj Amin Laura – H Hanafiah yang sudah pasti didukung Partai Hanura dan Golkar di Pilkada Nunukan tanggal 9 Desember 2020.

Pasangan bakal calon Bupati dan wakil Bupati Nunukan Danni Iskandar – Muhammad Nasir dipastikan maju melalui Partai Demokrat, Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Bulan Bintang (PBB) dengan jumlah kursi di DPRD Nunukan sebanyak 11 kursi.

“Partai Demokrat akan menyerahkan dukungan  kepada Danni – Nasir tanggal 20 Juli nanti. Sedangkan penandatanganan fakta integritas oleh Dani dan Nasir sudah dilakukan,” ungkap Juru Bicara Tim Pemenangan H Danni Iskandar (HDI) , Andre Pratama pada Niaga.Asia, Jumat (17/7/2020).

“Penandatanganan fakta integritas disaksikan langsung Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bapilu) DPP Demokrat, Andi Arif,” bebernya.

Setelah di DPP Partai Demokrat Danni dan Nasir mengunjungi kantor DPP PPP di jalan Diponogoro, Jakarta menerima surat rekomendasi dukungan partai yang diserahkan Hj. Ermalena selaku Wakil Ketua Umum DPP PPP. Kemudian ke DPP PKS dan PBB.

“Sampai hari ini sudah ada empat partai politik yang dipastikan mendukung pasangan calon Danni dan Nasir,” tutur Andre.

Terbitnya dukungan partai untuk pasangan Danni dan Nasir maju dalam Pilkada Nunukan 2020 menjadi kunci penutup bagi pasangan calon lainnya ikut bertarung di Pilkada dan sekaligus memastikan Pilkda Nunukan hanya diikuti 2 pasangan calon.

Andre menyebutkan, empat partai pendukug pasangan Danni – Nasir memiliki 11 kursi di DPRD Nunukan, sedangkan dukungan pasangan Luara – Hanafiah memiliki dukungan 10 kursi dan masih ada partai PDIP, Nasdem dan Perindo belum menentukan sikapnya.

“Pilkada Nunukan pasti panas karena hanya ada 2 pasangan calon, mereka fight memenangkan pilkada,” ujar Andre. (002)

Tag: