Pisah Sambut Ketua PT, Isran : Jangan Segan dan Ragu Berinteraksi

aa
Gubernur Isran Noor menyerahkan kenang-kenangan kepada Dr H Soedarmadji. (yuvita/humasprov)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Jangan pernah khawatir, segan dan ragu-ragu dalam berinteraksi terlebih dalam bersama-sama menyelesaikan masalah-masalah hukum di pemerintahan maupun masyarakat.

Hal itu Disampaikan  Gubernur Kaltim  Dr H Isran Noor saat menghadiri Pisah Sambut Ketua Pengadilan Tinggi (KPT) Kaltim antara Dr H Soedarmadji dengan Sutoyo, SH di Pendopo Lamin Etam, Kamis, (31/1/2019).

Menurut dia, banyak masalah yang dihadapi, tidak akan berhasil kalau dikerjakan sendiri-sendiri.”Jangan merasa segan dan ragu-ragu dalam berinteraksi dan bersinergi. Banyak tugas yang harus kita selesaikan bersama-sama,” kata Isran.

Baginya apapun kesulitan dan halangan yang selalu dihadapi akan mudah diselesaikan dengan saling berinteraksi, berkoordinasi dan berkomunikasi secara sinergis. “Banyak hal yang membuat kita kadang-kadang ragu-ragu. Akhirnya berefek yang kurang bagus bahkan tidak sesuai yang diharapkan,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, gubernur atas nama pemerintah dan masyarakat Kaltim mengucapkan terima kasih atas karya bhakti KPT lama. Sekaligus, berharap kepada KPT yang baru agar koordinasi dan komunikasi serta sinergitas terus terjalin dan terbangun dengan harmonis.

Hadir Wakil KPT Kaltim Mas Husendar dan Anggota DPRD Kaltim Djafar Haruna, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Agama Kaltim HM Manshur, Ketua Perwakilan Kaltim BPKRI Raden Cornell Syarief Prawiradiningrat. Ketua Pengadilan Negeri (KPN) se-Kaltim dan Kaltara, para asisten, staf/tenaga ahli dan staf khusus gubernur, kepala biro, pimpinan OPD serta jajaran FKPD Kaltim. Tampak hadir juga istri gubernur Hj Norbaiti Isran Noor dan istri mantan KPT Kaltim Hj Isaroh Soedarmadji serta para hakim tinggi Pengadilan Tinggi beserta istri. (humasprov kaltim)