Kelurahan Karang Ambon-PKBM Angrek Prestasi Gelar Pelatihan Tata Boga

aa
PKBM Angrek Prestasi menggelar pelatihan tata boga bagi ibu-ibu dan remaja putri. (Foto Niaga.Asia)

TANJUNG REDEB.NIAGA.ASIA-Suasana di Kelurahan Karang Ambon tidak seperti biasanya Jumat (4/10), tampak ada oven, tepung , telur, mentega dan aneka bahan kue, aroma kue  meyeruak harum memeunuhi ruang pelatihan.

Puluhan ibu ibu dan remaja putri tampak sibuk mengadon kue dan menerima arahan dari instsruktur atau chef mengenai tata cara membuat kue.  Pelatihan dimulai Rabu lalu dan berakhir besok, Sabtu (5/10/2019) dilaksanakan Pemerintah Kelurahan Karang Ambon bekerjasama dengan Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Anggrek Prestasi.

Ketua PKBM Anggrek Prestasi, Silvana Gaffar mengatakan, meningkatkan kemampuan ibu-ibu dan remaja salah satu tugas pokok PKBM. PKBM yang dipimpinnya mendatangkan mendatangkan mentor yang juga seorang chef dari Makassar.

“Pelatihan hari pertama membuat cake Marbel, hari kedua jenis jenis roti-roti, hari ketiga kue kue kering, dan hari keempat uji kompetensi 30  peserta  pelatihan dalam rangka menilai kemampuan dan keerampilan peserta pelatihan,” kata Silvana.

aa
Peserta pelatihan Tata Boga. (Foto Niaga.Asia)

Lurah Karang Ambon, Arif Mulyono mengatakan, pelatihan tata boga dalam rangka  mendukung program pemerintah, yakni pemberdaayaan masyarakat, sehingga kelompok masyarakat menengah ke bawah bisa mandiri, mengembangkan potensi dirinya  untuk meningkatkan kualitas hidup  dan meningkatkan keterampilannya.

“Kita ingin  ibu rumah tangga di kelurahan Karang Ambun mempunyai  pengetahuan,  keterampilan  sampai  mengaplikasikannya, membentuk  kelompok wira usaha di lingkungan masing masing untuk menambah penghasilan dan peningkatan ekonomi,” kata Arif.

Arif juga menyentil keberadaan perusahaan swasta melalui program CSR (corporate social responsibility)-nya mau kolaborasi dengan kelurahan yang ada di perkotaan meningkatkan keterampilan di usaha kecil  untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.   (008)