Polisi Buru Jambret Kenakan Jaket Ojol

Ilustrasi

JAKARTA.NIAGA.ASIA Seorang jambret dengan modus mengenakan jaket ojek online (ojol) tengah diburu polisi. Jambret tersebut diketahui beraksi di Zakaria, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk, AKP M Trisno menerangkan aksi penjambretan yang berhasil terekam kamera CCTV tersebut terjadi pada Jumat, 11 Februari 2022. Saat itu, korban yang merupakan seorang perempuan tengah berjalan seorang diri di lokasi.

Kemudian, dari kejauhan terlihat pelaku yang mengendarai sepeda motor sambil mengenakan jaket ojol itu mendekati korban bernama Mariam (54).

“Benar, itu kejadiannya Jumat (11/2/2022) kemarin. Saat itu, korban sedang jalan sendirian hendak pulang ke rumah,” kata Trisno saat dikonfirmasi, Minggu (13/2/2022).

Tak membutuhkan waktu lama, pelaku langsung berhasil meraih barang berharga milik Mariam dan melarikan diri. Akibatnya, Mariam kehilangan satu unit handphone, uang senilai Rp1 juta hingga barang berharga lain dalam tas yang berhasil dijambret tersebut.

Trisno menjelaskan, pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara dan memeriksa tiga orang saksi untuk menyelidiki kasus penjambretan tersebut.

“Termasuk sejumlah CCTV juga kami periksa untuk mengungkap dan menangkap pelaku,” tukasnya.

Sumber : Humas Polda Metro Jaya | Editor : Intoniswan

Tag: