Polri Terima 2 Kantong Korban Sriwijaya Air Untuk Diidentifikasi

RS Polri Jakarta. (Foto Humas PMJ)

JAKARTA.NIAGA.ASIA – Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes. Pol. Drs. Yusri Yunus mengatakan TIM DVI Polri di Posko Utama JICT 2 Pelabuhan Tanjung Priok telah menerima dua kantong terkait korban jatuhnya pesawat Sriwijaya Air per 10 Januari 2021 pukul 07.00 WIB.

Kedua kantong tersebut adalah kantong properti dan kantong bagian tubuh. Kedua kantong tersebut telah dikirim ke RS Kramat Jati Polri untuk diidentifikasi.

“Kami mengharapkan saudara terdekat datang ke posko. Misal bapaknya untuk tes DNA guna memastikan body part tersebut punya siapa. Juga membawa rekam jejak kesehatan, misalnya pernah berobat gigi atau ada tato di mana,” jelasnya.

Ia menambahkan posko DVI di JICT 2 berfungsi untuk mengidentifikasi awal barang atau bagian tubuh korban yang ditemukan. Setelah dipilah akan dimasukkan ke dalam kantong untuk dikirimkan ke tim DVI di RS Kramat Jati Polri.

Selain itu Tim DVI Olah TKP Lima Kantong Jasad Potongan Tubuh Korban Sriwijaya Air SJ–182

Jakarta – Tim Disaster Victim Identification (DVI) melakukan olah TKP terhadap temuan lima kantong berisi potongan tubuh dalam pencarian pesawat Sriwijaya Air yang hilang kontak pada Sabtu (09/01/2021) di perairan Kepulauan Seribu.

Potongan tubuh tersebut ditemukan bersama tiga kantong berisi serpihan pesawat.

“Kami dari tim DVI akan melangsungkan olah TKP terhadap barang bukti yang telah diterimakan kepada kami,” kata Kasubdit Dokpol Bidokkes Polda Metro Jaya, Kompol. Asep Yunardi.

Selanjutnya, tim DVI akan menyerahkan potongan tubuh tersebut kepada Pos Mortem yang berada di RS Polri Kramat Jati untuk dilakukan identifikasi.

“Untuk pemeriksaan lebih lanjut, nanti akan kami bawa ke pos mortem di RS Polri,” tuturnya.

Seperti diketahui, pesawat Sriwijaya SJ–182 rute Jakarta – Pontianak dilaporkan hilang kontak pada Sabtu (09/01/2021) sore sekitar pukul 14.40 WIB.

Pesawat yang bertolak dari Bandara Soekarno – Hatta tersebut mengangkut 12 awak dan 50 penumpang yang terdiri dari 40 dewasa, 7 anak – anak, dan 3 bayi. (*/001)

Tag: