Potensi Wisata Edukasi Kang Bejo Balikpapan

Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud saat berkunjung ke Kang Bejo, Senin (7/3/2022). (Arif/niaga.asia)

BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA — Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas’ud turut memantau kawasan wisata edukasi Kangkung Sumber Rejo (Kang Bejo), Senin (7/3/2022) sore.

“Potensi yang besar sebagai tempat wisata edukasi menjadikan nilai lebih Balikpapan,” kata Rahmad.

Keberadaan Kang Bejo mesti dipertahankan. Bahkan orang nomor satu di Kota Minyak itu menginginkan tidak ada alih fungsi lahan.

“Meski punya perorangan, setidaknya Kang Bejo tidak kehilangan identitas yang sudah melekat cukup lama,” sambungnya.

Rahmad berharap kawasan ini dipertahankan jadi kawasan kampung kangkung.

“Karena ini milik perorangan, kalau bisa jangan dijual,” ujar Rahmad.

Hanya saja Kang Bejo kerap terkena dampak meluapnya Sungai Ampal.

Rahmad menyadari hal itu dan akan segera diantisipasi dengan program penanganan banjir yang segera direalisasikannya.

Insya Allah program kami tahun ini, multiyears, untuk normalisasi di kawasan sungai ampal,” kata Rahmad.

Sementara itu Camat Balikpapan Tengah, Edy Gunawan memberikan apresiasi pada warga Kang Bejo.

Berkat kerja sama yang baik dengan pemerintah membuat Kang Bejo jadi rujukan kawasan wisata edukasi di Kaltim.

Alhamdulillah ini suatu kehormatan, kita ditunjuk untuk pelaksanaan program pariwisata. Bahkan kita akan upayakan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno bisa datang,” kata Edy.

Penulis : Kontributor Balikpapan Arif Fadillah | Editor : Intoniswan

Tag: