Ratusan Personel Polresta Samarinda Amankan Rekapitulasi Penghitungan Suara Tingkat KPU

Pengamanan rapat pleno KPU Kota Samarinda tiga lapis. (Foto Humas Polresta Samarinda)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA–Rangkaian tahapan pemilihan umum walikota dan wakil walikota Samarinda terus berlanjut.  Hari ini, KPU Kota Samarinda menggelar Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Perolehan Suara tingkat KPU yang diselenggarakan di Hotel Bumi Senyiur Samarinda. Rabu, (16/12).

Guna memastikan kelancarannya, Polresta Samarinda menurunkan sedikitnya 450 personel gabungan pengamanan. Keseluruhan personel tersebut terbagi menjadi beberapa unit kecil yang tersebar di sekitar hotel.

Kapolresta Samarinda Kombes Pol Arif Budiman melalui Waka Polresta Samarinda AKBP Dedi Agustono. mengatakan, pihaknya all out melakukan pengamanan tahapan krusial ini.

Seluruh perkuatan disiagakan untuk memastikan semua berjalan aman, tertib dan lancar termasuk didalamnya adalah penerapan protokol kesehatan.

“Rekapitulasi perolehan suara tingkat KPU ini adalah tahapan yang penting, Oleh sebab itu diperlukan pengamanan ekstra agar semua berjalan lancar,”  ujar AKBP Dedi.

Lebih lanjut AKBP Dedi menerangkan, pola pengamanan yang diterapkan mengedepankan persuasif humanis.

Sedangkan petugas yang tergabung dalam operasi mantap praja mahakam 2020 tersebut ditempatkan pada beberapa titik diantaranya, Posko yang berada di cammand center Polresta samarinda yang bertugas mengendalikan operasional pengamanan, pengawalan kotak dan surat suara dari gudang KPU menuju lokasi.

Sejumlah personel juga ditempatkan didalam lokasi rapat pleno yang merupakan Ring satu.

Sedangkan Ring dua berada tepat di luar ruangan dimana Rapat pleno digelar.

Sementara Ring tiga meliputi Kamtibselcarlantas di pintu masuk lokasi dan patroli mobiling yang dilakukan oleh masing-masing Polsek jajaran.

“Kita juga lakukan sterilisasi didalam dan luar lokasi, penebalan pengamanan di kantor serta gudang KPU dan Bawaslu. Kemudian kita juga terjunkan pengamanan tertutup baik stationer maupun mobiling” imbuhnya.

Pihaknya berharap, dengan strategi pengamanan yang telah tergelar, proses tahapan Rekapitulasi perolehan suara tingkat KPU ini dapat berjalan aman, lancar dan sehat serta tidak terjadi insiden sekecil apapun yang dapat mengganggu jalannya kegiatan.

“Saya imbau kepada masyarakat, simpatisan maupun tim pemenangan pasangan calon untuk dapat tetap menjaga kondusifitas kamtibmas, menjaga kerukunan dan kedamaian di Kota Samarinda,” pungkasnya. (*/001)

Tag: