Samarinda PPKM Level 2, Operasi Yustisi Disiplin Protokol Kesehatan Jalan Terus

Operasi yustisi COVID-19 di kawasan Samarinda Seberang, Rabu (6/10). (Foto : Humas Polresta Samarinda)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Pemerintah melanjutkan pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Level 1-4 mulai 5-18 Oktober 2021. Termasuk di ibu kota Kalimantan Timur, Samarinda. Meski berada di Level 2, kegiatan yustisi penerapan protokol kesehatan terus berjalan.

Sebelumnya, Samarinda telah berada di PPKM Level 2 sejak 21 September-4 Oktober 2021. Perpanjangan Level 2 menyusul keluarnya Instruksi Mendagri No 48/2021 tertanggal 5 Oktober 2021.

Memperkuat Instruksi Mendagri, Wali Kota Samarinda Andi Harun mengeluarkan Instruksi Wali Kota No 11/2021 tentang Perpanjangan PPKM Level 2 Covid-19 di kota Samarinda yang berisi 19 instruksi yang ditujukan bagi Camat, Lurah, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Samarinda.

“Agar melaksanakan PPKM Level 2 sampai di tingkat RT yang berpotensi terjadinya penyebaran Covid-19,” kata Andi, pada instruksi pertama dari salinan instruksi diterima Niaga Asia seperti dikutip, Rabu (6/10).

Pada masa PPKM Level 2 sebelumnya 21 September-4 Oktober 2021, imbauan agar masyarakat terus disiplin protokol kesehatan digelar hampir setiap hari.

Seperti yang dilakukan jajaran Polsek Samarinda Seberang pagi ini misalnya. Operasi yustisi Covid-19 kembali digelar Polsek bersama Koramil di kawasan Jalan Sultan Hasanuddin, Samarinda Seberang. Demikian disampaikan Humas Polresta Samarinda.

“Pelaksanaan pagi ini, jajaran kembali menjaring masyarakat yang enggan menggunakan masker ketika beraktivitas di luar rumah,” kata Kapolsek Samarinda Seberang Kompol Made Anwara.

Made menerangkan, dengan begitu menunjukkan masyarakat secara sadar memang belum benar-benar bisa disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan sebagaimana anjuran pemerintah.

“Kami tidak akan kendor, kami akan terus melakukan operasi yustisi Covid-19 ini secara rutin sehingga masyarakat dapat benar-benar sadar dan disiplin menerapkan protokol kesehatan,” tegas Made.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

 

Tag: