Seluruh Puskesmas di Balikpapan Masuki Era Digital, Bye Layanan Berbasis Kertas

Ketua Akselerasi Puskesmas Indonesia (Apkesmi) Kota Balikpapan, drg Farida, bersama Dinkes Balikpapan saat konferensi pers, Selasa (22/7/2025) (Foto Niaga.Asia/Putri)

BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA – Pelayanan kesehatan di seluruh Puskesmas Kota Balikpapan kini memasuki era digital sepenuhnya.

Seluruh proses administrasi dan pelayanan telah beralih dari sistem manual ke sistem digital, termasuk penggunaan Rekam Medis Elektronik (RME) dan sistem layanan tanpa dokumen fisik.

Ketua Akselerasi Puskesmas Indonesia (Apkesmi) Kota Balikpapan, drg Farida, menjelaskan bahwa transformasi ini mencakup seluruh aspek pelayanan, mulai dari pendaftaran pasien hingga hasil laboratorium.

“Semua proses pelayanan sudah digital. Tidak ada lagi penggunaan kertas,” ungkap drg Farida, Selasa (22/7/2025).

Menurutnya, digitalisasi tidak hanya mempercepat pelayanan, tetapi juga meningkatkan akurasi data pasien.

Adapun implementasi RME telah diterapkan secara menyeluruh di setiap Puskesmas, menggantikan pencatatan manual yang sebelumnya digunakan.

Selain sistem informasi, pendekatan layanan juga mengalami perubahan signifikan. Model layanan berbasis poli kini diganti dengan sistem kluster yang mengacu pada siklus hidup masyarakat.

“Layanan dibagi menjadi empat kluster sesuai dengan kebutuhan pasien di setiap tahap kehidupan,” imbuhnya.

Untuk memperkuat kesiapan sumber daya manusia dalam menghadapi transformasi digital, seluruh tenaga kesehatan (nakes) di Balikpapan dijadwalkan mengikuti pelatihan dan pembekalan terkait kecerdasan buatan (AI) dan teknologi digital. Kegiatan ini akan berlangsung pada 23-26 Juli 2025.

Pelatihan tersebut mencakup pengenalan AI dalam konteks layanan kesehatan, serta pemahaman terhadap kebijakan-kebijakan baru yang mendukung digitalisasi sektor kesehatan.

Ia mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut menjadi bagian dari transformasi sistem pelayanan kesehatan menuju arah yang lebih modern, efisien, dan terintegrasi.

Penulis: Putri | Editor: Intoniswan

Tag: