Tujuh Rumah di Samarinda Terbakar, 4 Motor Ikut Hangus

Kebakaran di Jalan Perjuangan Samarinda, Senin (20/9). (Foto : istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kebakaran menghanguskan sedikitnya 7 rumah dan 4 motor di Jalan Perjuangan Gang Sedikit RT 103, Samarinda, siang ini tadi. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa itu.

Api mulai berkobar sekitar pukul 14.15 WITA. Tujuh bangunan terdiri 4 rumah tunggal dan 3 bangunan bangs 17 pintu terbakar. Tim pemadam gabungan diterjunkan ke lokasi kejadian.

Sekitar 1,5 jam kemudian kobaran api berhasil dipadamkan. Data sementara, tujuh bangunan tinggal itu dihuni sekitar 21 kepala keluarga (KK) atau sekitar 84 jiwa.

“Luas area terbakar sekitar 30×40 meter persegi. Tidak ada korban jiwa maupun luka dari peristiwa ini,” kata Humas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Samarinda Hery Suhendra, Senin (20/9).

Hery menerangkan, kesaksian warga sekitar berikut Ketua RT 103, diduga api berasal dari bagian dinding salah satu petak bangsal.

“Sementara kendala di lapangan selain akses jalan menuju ke lokasi sempit, minim sumber air. Dan, bangunan yang terbakar berbahan kayu,” ujar Hery.

Dalam peristiwa kali ini, tujuh unit pemadam Dinas Pemadam Kebakaran diterjunkan ke lokasi kejadian. Berikut dibantu PMK swasta, Balakarcana serta relawan gabungan se-Samarinda.

“Tim medis dan kesehatan yang siaga antara lain PMI, Samarinda Siaga 112, tim medis relawan dan juga dari Indonesian Escorting Ambulance (IEA).

Koordinator Relawan Info Taruna Samarinda (ITS) Joko Iswanto menambahkan, selain bangunan tinggal, 4 unit motor juga ikut terbakar dalam peristiwa itu.

“Asal api diduga dari salah satu rumah bangsal akibat korsleting (hubungan arus pendek) listrik. Kalau penyebab pastinya sedang dalam penyelidikan kepolisian,” demikian Joko.

Penulis : Saud Rosadi | Editor : Saud Rosadi

 

Tag: