UPDATE COVID-19 di Kaltim: Hari Ini Kasus Positif Bertambah 32

Ilustrasi hasil tes positif pasien terjangkit Covid-19. (Istimewa/net)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kasus positif Covid-19 dari transmisi lokal berupa kontak erat dengan pasien positif Covid-19 kembali mendominasi hari ini. Diterangkan Andi, 32 kasus terkonfirmasi positif hari ini, sebarannya ada di kabupaten Paser 11 kasus mulai pasien berkode PSR81-PSR90, kabupaten Kutai Timur 1 kasus dengan pasien berkode KTM93. Penambahan 32 kasus positif baru, menjadikan total kasus di Kalimantan Timur ada 1.166 kasus. Kota Balikpapan diantaranya, genap 400 kasus.

Hari ini, ada 166 sampel kasus suspek Covid-19, baik itu Orang Tanpa Gejala (OTG), Orang Dalam Pemantauan (ODP), dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP), diperiksa di laboratorium Covid-19. Total kasus suspek diperiksa ada 8.225 kasus

Kasus suspek yang diperiksa terbanyak, tercatat paling banyak dari kota Samarinda berjumlah 119 kasus. Disusul, kabupaten Paser ada 27 kasus.

“Dari 166 kasus suspek, terkonfirmasi positif ada 32 kasus. Sehingga, total kasus terkonfirmasi positif ada 1.166 kasus,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kalimantan Timur Andi M Ishak, melalui penjelasan virtual, Minggu (26/7).

Info grafis kasus Covid-19 Kalimantan Timur per hari Minggu (26/7). (Sumber : Dinkes Kaltim)

Selain itu, juga ada di kota Balikpapan 9 kasus mulai pasien BPN392-BPN400, kota Samarinda 6 kasus mulai SMD238-SMD243, dan kabupaten Kutai Kartanegara 5 kasus dengan pasien berkode KKR175-179.

“Transmisi lokal dari kontak erat dengan pasien positif, masih mendominasi. Diperlukan tracing cepat untuk memutus penularan,” ujar Andi.

Andi menerangkan, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 yang meninggal dunia hari ini, bertambah 2 kasus di Balikpapan. Keduanya adalah pasien berkode BPN370 seorang laki-laki, dan BPN371 seorang perempuan.

Untuk kasus pasien sembuh dari Covid-19, lanjut Andi, ada 24 kasus yang tersebar di Kutai Kartanegara 15 kasus, Kutai Timur 3 kasus, Paser 2 kasus, Balikpapan 1 kasus, dan Samarinda 3 kasus.

Dengan begitu, dari total 1.166 kasus terkonfirmasi positif hari ini, kasus sembuh dilaporkan menjadi 752 kasus, meninggal dunia 28 kasus, dan yang masih dirawat ada 386 kasus.

“Kasus yang masih menunggu hasil swab berjumlah 2.076,” demikian Andi. (006)

Tag: