UPDATE COVID-19 di Kaltim: Jangan Lengah Kasus Covid-19 Cenderung Menurun

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kalimantan Timur Andi Muhammad Ishak (foto : Niaga Asia)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Laporan kasus Covid-19 di Kalimantan Timur hari ini relatif turun. Tercatat, hanya ada penambahan 1 kasus terkonfirmasi positif. Namun nanti dulu. Penurunan kasus itu bukan gambaran sebenarnya. Mengingat, lagi-lagi masih ada 289 kasus menunggu hasil swab dari laboratorium.

Penambahan 1 kasus pasien positif Corona, hanya ada di kota Balikpapan. Pasien ini adalah laki-laki 38 tahun, dengan kode pasien BPN62 yang sebelumnya berstatus pasien dalam pengawasan.

“Pasien ini bergejala demam, batuk dan sesak nafas serta memiliki gambaran pneumonia, juga TB paru. Saat ini dirawat di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo,” kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kalimantan Timur Andi M Ishak, dalam penjelasan virtual, Senin (1/6) sore.

Andi menerangkan, Kalimantan Timur juga mencatat penambahan kasus pasien sembuh dari Covid-19, yang kesemuanya juga ada di Balikpapan. Masing-masing BPN34 usia 28 tahun, dan BPN44 usia 60 tahun.

“Pasien ini dari klaster Jakarta, dan menjalani perawatan di RS Tentara, sejak tanggal 7 dan 23 April 2020 lalu. Sembuh setelah 2 kali hasil pemeriksaan swab berturut-turut negatif,” ujar Andi.

“Berdasarkan dari Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Surabaya, dan juga PCR (Polymerase Chain Reaction) di RSUD AW Syachranie Samarinda. Juga, dari dokter penanggungjawab pasien bersangkutan tidak lagi bergejala klinis, dan kondisinya baik,” lanjut Andi.

Kasus Covid-19 Kalimantan Timur per hari Senin (1/6). (Sumber : Dinkes Kaltim)

Dijelaskan Andi, meski demikian, ada terjadi penambahan 5 kasus per hari ini, yang sedang diperiksa di laboratorium. Tiga di Berau, 1 kasus di Kutai Timur, dan 1 kasus di Penajam Paser Utara (PPU).

“Tiga kasus di Berau adalah ODP (Orang Dalam Pemantauan) di Kutai Timur adalah PDP, dan di PPU adalah ODP. Total kasus yang masih menunggu hasil swab 289 kasus,” tambah Andi.

Dengan begitu, kasus Covid-19 per hari ini di Kalimantan Timur berjumlah 296 kasus terkonfirmasi positif Covid-19. Dimana, 175 orang diantaranya sembuh, dan 3 lainnya meninggal dunia. Sedangkan, yang masih dirawat 118 kasus.

“Kasus kecenderungan menurun. ODP, PDP berkurang. Tapi mesti tetap diwaspadai, karena itu bukan gambaran sebenarnya. Karena yang masih menunggu proses pemeriksaan swab 289 kasus,” sebut Andi.

“Hasilnya nanti (dari 289 kasus menunggu hasil pemeriksaan swab), bisa merubah kasus-kasus Covid-19 di kabupaten dan kota, dan bisa mempengaruhi keputusan untuk melakukan pelonggaran pembatasan di masa pandemi Covid-19,” demikian Andi. (006)

Tag: