UPDATE COVID-19 di Kaltim : Pasien Positif Sudah Tembus 200 Orang!

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kalimantan Timur Andi M Ishak. (Foto : Niaga Asia)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Kasus pasien terkonfirmasi positif terjangkit virus SARS-CoV-2 atau Covid-19 di Kalimantan Timur, hari ini tembus 209 kasus, setelah bertambah 27 kasus. Namun di sisi lain, pasien sembuh bertambah 9 menjadi 22 orang.

Dilansir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kalimantan Timur, hari ini ada penambahan 15 orang dalam pemantauan (ODP). Sehingga total ada 818 orang masih berada dalam pemantauan.

Sementara, untuk pasien dalam pengawasan (PDP), hari ini bertambah 18 PDP baru. Sehingga, menjadikan PDP yang tengah menunggu hasil pemeriksaan laboratorium, menjadi 197 orang.

“Untuk kasus terkonfirmasi positif bertambah 27 orang. Total menjadi 209 kasus per hari ini,” kata Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Kalimantan Timur Andi M Ishak, saat konferensi pers virtual, Jumat (8/5) sore.

Penjelasan Penambahan 18 PDP Baru

Kota Samarinda
Ada 2 PDP baru di Samarinda. Pertama, laki-laki usia 25 tahun merupakan pelaku perjalanan dari Yogyakarta, Surabaya dan Balikpapan dengan hasil rapid test positif atau reaktif terhadap Covid-19. Pasien ini dirawat di RS Karantina Covid-19.

Kedua, adalah pasien perempuan 28 tahun, merupakan pelaku perjalanan dari Sangatta. Pasien yang dirawat di RS IA Moeis Samarinda ini, memiliki gambaran pneumonia dan hasil rapid test positif.

Kabupaten Penajam Paser Utara
Dilaporkan, 4 kasus PDP baru di PPU terkait klaster Gowa. Kesemuanya adalah laki-laki usia 43 tahun, bayi 1 bulan, dan 2 lainnya adalah usia 46 tahun dan 31 tahun, merupakan pelaku kontak erat dengan pasien positif Gowa dengan gambaran pneumonia.

Kabupaten Kutai Timur
Delapan kasus PDP baru di Kutai Timur, kesemuanya adalah laki-laki usia 30-54 tahun, merupakan pasien PDP yang terkonfirmasi Covid-19 hari ini.

Kabupaten Kutai Kartanegara
Tercatat 4 pasien PDP baru di Kutai Kartanegara. Dua pasien pertama adalah laki-laki 14 tahun dan 50 tahun, beriwayat kontak erat dengan pasien positif berkode KKR5 dengan gejala demam, hasil rapid test reaktif, dan dirawat di Wisma Atlet.

“Dua pasien lainnya adalah laki-laki 43 dan 30 tahun, merupakan pasien yang mengantongi hasil rapid test reaktif, dan juga kini dirawat di Wisma Atlet,” ujar Andi.

Penambahan 27 Kasus Positif Baru

Kabupaten Kutai Kartanegara
Sebagaimana disampaikan Bupati Kutai Kartanegara hari ini, 8 kasus positif baru kesemuanya adalah dari klaster Gowa. Mulai dari pasien berkode KKR15-KKR21, dan dirawat di wisma atlet

Berita terkait :

Tenggarong, Daerah Transmisi Lokal Baru Covid-19 Setelah Muara Badak

Kabupaten Kutai Timur
Kutai Timur juga mencatat 8 kasus positif baru. Lima pasien pertama adalah laki-laki usia 22-52 tahun, berkode KTM22-KTM27, masuk klaster Gowa dan dirawat di RSUD Kudungga. Kelima pasien itu sebelumnya mengantongi hasil rapis test reaktif.

Info grafis kasus Covid-19 di Kalimantan Timur per hari Jumat (8/5). (Sumber: Dinkes Kaltim)

Berikutnya KTM26 adalah perempuan 49 tahun kontak erat dengan KTM27, KTM 28 laki-laki usia 54 tahun kontak erat dengan KTM25 dan KTM29 laki-laki usia 50 tahun dari Magetan. Semua dirawat di RSUD Kudungga.

Kota Samarinda
Ada 5 kasus positif baru di Samarinda. Kesemuanya adalah laki-laki usia 29-65 tahun. Kelimanya dari klaster Gowa, dengan gejala batuk, demam dan sakit tenggorokan. Kesemuanya dirawat di RS Karantina Covid-19.

Kabupaten Berau
Tiga kasus positif baru dilaporkan di Berau, adalah laki-laki usia 33 tahun berkode BRU30, dan perempuan 41 tahun berkode BRU 31 merupakan pelaku perjalanan ijtima Gowa.

“Satu lagi perempuan 43 tahun, kontak erat dengan pasien positif dari Gowa. Pasien ini berkode BRU32,” terang Andi.

Kota Balikpapan
Ada 2 kasus di Balikpapan. Pertama pasien BPN37 laki-laki 46 tahun merupakan rekan kerja BPN36 dan dirawat di RSUD Kanudjoso Djatiwibowo (RSKD). Kedua, BPN38 laki-laki 18 tahun pelaku perjalanan dari Magetan, yang juga kini dirawat di RSKD.

Kabupaten PPU
Watu pasien adalah PPU17 laki-laki 43 tahun, merupakan pelaku perjalanan dari Gowa. Pasien ini sebelumnya memiliki hasil reaktif rapid test, dan dirawat di RSUD Aji Putri Botung.

Pasien Sembuh 9 Orang

Kota Balikpapan
Ada 4 pasien di Balikpapan yang dinyatakan sembuh. Yakni BPN7 laki-laki usia 49 tahun, BPN8 laki-laki 17 tahun, BPN20 laki-laki 74 tahun, dan BPN21 laki-laki ueia 34 tahun.

Kota Samarinda
Samarinda juga mencatat 4 pasien sembuh. Pasien ini berkode SMD08 laki-laki usia 52 tahun, SMD16 laki-laki usia 42 tahun, SMD22 laki-laki 41 tahun dan SMD23 laki-laki usia 60 tahun.

Kota Bontang
Satu pasien sembuh di Bontang adalah BTG04 laki-laki usia 43 tahun.

“Kesemua pasien yang sembuh hari ini, merupakan pasien yang mengantongi hasil negatif dari 2 kali pemeriksaan swab berturut-turut. Dan dinyatakan dokter pendamping, tidak memiliki gejala apapun,” terang Andi.

Perkembangan Klaster Gowa

Dari 749 pelaku perjalanan Ijtima Gowa, 150 diantaranya terkonfirmasi positif. Berarti, tu lebih dari separuh 209 kasus positif di Kaltim, berasal dari Gowa. Sementara, untuk PDP dari klaster Gowa ada 189 orang, 25 ODP dan 17 OTG.

“Jadi untuk kasus Covid-19 hari ini, keseluruhan ada 209 kasus terkonfirmasi positif, 22 sembuh dan 2 meninggal dunia,” demikian Andi. (006)

Tag: