Varian Baru ASUS ZenBook S Burgundy Red Hadir di Indonesia

AA
Zenbook S Burgundy Red Edisi Terbatas (foto : Asus Indonesia)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA-Bulan lalu ASUS resmi memperkenalkan ZenBook S UX391UA di Indonesia. Laptop ultra tipis dan powerful tersebut hadir dengan desain mewah dibalut kombinasi warna Deep Dive Blue yang elegan.  Kali ini, ASUS menghadirkan varian warna Burgundy Red, yang memiliki nuansa elegan yang berbeda. Varian warna kemerahan ini juga hanya akan dipasarkan secara terbatas di Indonesia.

“Dengan bangga ASUS memperkenalkan ZenBook S versi Burgundy Red ke Indonesia,” ujar Country Manager ASUS Indonesia, Jimmy Lin, dalam keterangan tertulis diterima Niaga. Asia, Selasa (27/11). ZenBook S Burgundy Red ini sangat cocok untuk menggambarkan pengguna yang sangat dinamis dan tidak takut dengan tantangan dunia digital saat ini. “Hal tersebut tentu saja sejalan dengan spesifikasi powerful yang tetap ada di ZenBook S,” ujar Jimmy.

ASUS VivoBook S, Laptop Powerful dengan Nano Edge Display dan ErgoLift Design

Jimmy menerangkan, ZenBook S Burgundy Red, akan menambah kesan berkelas bagi para profesional penggunanya, baik pria ataupun wanita. “Membawa perangkat komputasi ringan dan ultra tipis dengan warna yang mewah. Apalagi jika di diharmonisasikan dengan perlengkapan aksesoris sehari-hari lainnya yang senada, dipastikan perhatian orang disekeliling akan berpusat pada pemiliknya,” sebut Jimmy.

AA
Zenbook S Burgundy Red Edisi Terbatas (foto : Asus Indonesia)

ASUS ZenBook S UX391UA hadir dengan layar 13,3 inci dan dirancang khusus untuk pengguna yang beraktivitas secara mobile. Desainnya yang ultra-portable dikombinasikan dengan performa tangguh membuatnya cocok dijadikan sebagai perangkat komputasi on-the-go. Tidak hanya itu, ASUS ZenBook S UX391UA, juga memiliki bodi tangguh berstandar militer.

Jimmy mengatakan, ultrabook ini menggunakan prosesor Intel Core i7-8850U yang sangat powerful sehingga penggunanya bisa melakukan berbagai aktivitas.  “Mulai dari hanya sekadar browsing, membuka dokumen, menonton, bahkan hingga bermain game ringan dan mengolah video. Semua bisa dilakukan dengan ultrabook yang ramping ini,” terang Jimmy. Di Indonesia, varian baru Burgundy Red ini dibanderol harga Rp 26,29 juta, beserta jaminan garansi global selama 2 tahun. (*/ros)