Wisata Kuliner GOR Sempaja Dibuka Kembali Setelah Idulfitri

OPD 
Dispora Kaltim dan Bankaltimtara akan menata ulang lokasi wisata kuliner di GOR Sempaja. (Foto Istimewa)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Pusat wisata kuliner di Komplek Stadion Madya Sempaja Samarinda yang sudah ditutup hampir dua tahun karena terdampak PPKM,  akan kembali dibuka setelah Idulfitri, dengan desain diperbaharui.

“Kita akan desain ulang, sehingga dapat memberikan rasa aman dan menarik siapa saja yang berkunjung ke lokasi tersebut maupun pelaku usaha,” kata Kadispora Kaltim Agus Tianur, Senin (7/3/2022).

Menurut Agus, rencana dibukanya kembali wisata kuliner dengan desain baru sudah dikoordinasikan dengan berbagai pihak, terutama Bankaltimtara maupun pihak lainnya yang terkait pengembangan wisata kuliner.

“Prinsipnya, Dispora Kaltim maupun Bankaltimtara sudah melakukan rapat terkait kelanjutan wisata kuliner tersebut,” katanya.

Jadi, lanjut Agus,  sambil menunggu kondisi benar-benar sudah aman dari Covid,  pihak-pihak terkait melakukan desain ulang di lokasi wisata.  Targetnya, lokasi dibuat aman kesehatan, aman dari kejahatan kriminal dan menarik siapa saja, terutama pendatang untuk selalu berkunjung ke Kaltim. (adv)

Tag: