FIB Unmul Bahas Multikulturalisme IKN di Sesanti 23

Dirjen Kebudayaan Kemendikbudtistek Dr. Hilmar Farid, Ph.D. (kedua dari kiri) dijadwalkan akan menjadi narasumber ‘Sesanti 23’ pada 26 Juli 2023 mendatang di Samarinda (Foto: Dok DKD Kaltim)

SAMARINDA.NIAGA.ASIA — Dalam rangka membumikan kesadaran multikultur masyarakat di Ibu Kota Nusantara (IKN), Fakultas Ilmu Budaya (FIB) Universitas Mulawarman akan menggelar Seminar Nasional Bahasa, Sastra dan Seni 2023 (Sesanti 23) pada 26 Juli 2023 di Hotel Aston, Samarinda.

Dalam Sesanti 23 itu, menurut Koordinator Seksi Humas Ahmad Mubarok, akan menghadirkan dua narasumber. Masing-masing Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek Dr. Hilmar Farid, Ph.D. dan Prof. Dr. M. Bakri Arifin, M.Hum.

“Insya Allah, sampai hari ini tidak ada perubahan narasumber,” kata Ahmad Mubarok, kepada niaga.asia, Kamis 25 Mei 2023.

Di samping membahas multikultural masyarakat di IKN, secara lengkap Ahmad Mubarok menyampaikan, bahasan materi seminar antara lain multi kulturalisme dalam sastra, multikulturalisme dalam linguistik, multikulturalisme dalam musik, multikulturalisme dalam IKN dan multikulturalisme dalam kampus. Ahmad Mubarok memperincinya menjadi beberapa item bahasan.

“Kita akan membahas keragaman budayanya termasuk masyarakat adat dan kelompok budaya lainnya. Pelestarian budaya dalam kerangka mempromosikan pemahaman lintas budaya dan dialog antar-budaya yang beragam di IKN,” jelasnya.

Ada juga, lanjutnya, bahasan tentang multikulturalisme festival, keanekaragaman alam IKN, wisata budaya, komunikasi antar-budaya dan etnolinguistik. Menyinggung tentang peserta Sesanti 23 ini, Ahmad Mubarok menyebut kegiatan itu terbuka untuk umum.

“Peserta bukan hanya dari kalangan akademisi, tapi kami juga mengundang para budayawan, seniman dan masyarakat umum,” jelasnya.

Untuk internal akademisi, paparnya, seminar ini diharapkan mampu meningkatkan kompetensi keilmuan dengan mendapatkan perkembangan keilmuan terkini.

“Luaran atau output Sesanti ini dalam bentuk artikel prosiding yang bermanfaat bagi tridarma penelitian,” pungkasnya.

Penulis: Hamdani | Editor: Intoniswan

Tag: