
BALIKPAPAN.NIAGA.ASIA — Wali Kota Balikpapan, Rahmad Mas’ud, melepas peserta Balikpapan Running 2025 dengan mengibarkan bendera start, Sabtu 15 Februari 2025.
Ajang lari ini menjadi salah satu rangkaian perayaan HUT ke-128 Kota Balikpapan, dan diikuti oleh 1.280 peserta yang terbagi dalam dua kategori, yaitu 5 kilometer dan 12,8 kilometer.
Dalam sambutannya, Rahmad menegaskan kegiatan ini bukan sekadar ajang olahraga, tetapi juga menjadi bentuk rasa syukur serta kebanggaan terhadap perjalanan panjang Kota Balikpapan.
“Acara ini tidak hanya untuk mempromosikan gaya hidup sehat, tetapi juga sebagai wujud rasa syukur dan kebanggaan kita bersama atas perjalanan 128 tahun Kota Balikpapan,” ujar Rahmad.
Lomba dimulai tepat pukul 06.20 Wita. Peserta kategori 5K mengambil rute dari halaman Pemkot Balikpapan hingga area depan kantor KPU Balikpapan. Sementara kategori 12,8K menempuh rute yang berputar di depan Pelabuhan Semayang, salah satu landmark penting kota.
Ketua Panitia HUT ke-128 Kota Balikpapan, Andi Sri Juliarty, mengungkapkan antusiasme masyarakat sangat tinggi.
“Kuota peserta 1.280 untuk warga Balikpapan sudah penuh sejak dua minggu lalu. Bahkan, ada beberapa peserta yang ikut hadir meskipun bukan peserta lomba, tetapi sebagai bentuk dukungan,” katanya.
Panitia juga memastikan kelancaran acara dengan menyiagakan lima ambulans dari Dinas Kesehatan Kota, Palang Merah Indonesia, dan Puskesmas.
Dalam waktu dua jam, seluruh peserta berhasil menyelesaikan rute lari. Para pemenang kategori lomba mendapatkan hadiah yang diserahkan langsung oleh Wali Kota Rahmad Mas’ud.
“Ini pertama kalinya Fun Run digelar dalam perayaan HUT Kota Balikpapan. Harapannya, kegiatan seperti ini bisa diadakan lagi, mungkin saat HUT Kemerdekaan Indonesia, mengingat animo masyarakat sangat luar biasa,” ujar Sri Juliarty.
Selain hadiah utama untuk pemenang lomba, panitia juga membagikan berbagai doorprize menarik kepada peserta yang hadir, termasuk lima unit sepeda motor Vino, satu unit sepeda motor Vario, tiga sepeda listrik, dua unit kulkas, satu unit TV, kacamata handsfree, serta doorprize berupa topi Ola dan jam tangan Garmin.
Dengan suksesnya Balikpapan Running 2025, diharapkan acara serupa dapat terus menjadi bagian dari perayaan hari jadi Kota Balikpapan di masa mendatang.
Penulis: Heri | Editor: Saud Rosadi
Tag: HUT BalikpapanLari