7 Jenis Lego Terbaik dan Paling Populer untuk Anak-anak

Sumber Foto: https://unsplash.com/photos/orange-and-multicolored-lego-toy-set-ZeYQxqEUnWQ

SAMARINDA.NIAGA.ASIA – Lego bermanfaat untuk mengasah kemampuan motorik halus anak. Melansir Klikdokter, aktivitas menghubungkan balok yang berbeda ukuran dan bentuk mampu menjadi latihan jari-jari anak agar terampil. Jenis lego terbaik untuk meningkatkan kemampuan motorik ini pun sangat beragam.

Seperti lego ninjago sets yang bisa Anda temukan di Blibli punya banyak pilihan karakter dan warna yang mendorong keinginan untuk bermain. Anak pun akan lebih rajin bermain. Anak pun akan lebih rajin bermain. Bukan hanya Ninjago, ada pilihan lain lego yang bisa menjadi koleksi di rumah.

Lego Tidak hanya mengasah keterampilan motorik, lego juga membantu anak mampu berpikir matematis. Hal ini dikarenakan anak harus mampu merangkai kotak berbeda untuk membangun karakter yang disukainya.

Supaya anak tidak bosan bermain, 7 jenis lego terpopuler ini pun bisa disediakan di rumah:

1.Lego Ninjago Sets
Lego ini dibuat berdasarkan karakter Ninjago yaitu serial televisi animasi dari The Lego Group. Karakter dari lego Ninjago Sets cukup bervariasi seperti Lloyd Montgomery, Jay Walker, Garmadon, Kai, Nya, Hutchins dan masih banyak lagi.

2.Lego City
Jenis lego yang selanjutnya ini juga sangat terkenal. Lego diciptakan dari desain-desain transportasi kota, jalan hingga bandara. Banyak anak usia 4-5 tahun yang suka menyusun lego City dan berimajinasi lebih luas. Misalnya bermain detektif, spacecraft hingga misi penyelamatan.

3.Lego Dots
Berbeda dengan lego sebelumnya yang memiliki karakter tertentu. Lego dots merupakan lego yang berukuran kecil berbentuk kotak maupun titik. Lego ini akan membantu anak untuk merangkai bentuk sesuai imajinasinya bahkan berbentuk hiasan.

4.Lego Harry Potter
Jika anak Anda pecinta Harry Potter maka jenis lego ini wajib dimiliki. Karakter lego Harry Potter sangat lengkap seperti Harry, Hermione, Ron Weasley hingga Severus Snape. Ada juga tempat-tempat di film tersebut seperti Diagon Alley dan Hogwarts yang bisa dirakit untuk memainkan karakter Harry Potter nantinya.

5.Lego Friends
Melansir dari website Blibli Friends, lego friends menjadi pilihan favorit anak perempuan. Konsep dari lego ini adalah kehidupan kota yang sangat dan fun, karakter seperti Andrea, Olivia, Emma pun kerap menjadi incaran anak-anak. Selesai merakit lego ini anak bisa bermain rumah-rumahan bersama temannya.

6.Lego Technic
Tidak hanya anak perempuan, ada pula lego yang cocok untuk anak laki-laki yaitu lego technic yang bertemakan otomotif. Lego ini cocok untuk anak usia 11 tahun ke atas karena banyak komponen berukuran kecil. Hasil rakitan lego technic nantinya bisa menjadi pajangan yang menarik di rumah.

7.Lego Starwars
Sama seperti Harry Potter, kali ini karakternya diambil dari serial Star Wars. Bukan hanya anak laki-laki yang suka dengan koleksi legi ini tetapi juga anak perempuan. Lego ini sangat ikonik dan punya banyak karakter seperti Darth Vader, Luke Skywalker hingga Princess Leia. Ada juga pesawat terbang yang bisa dirakit untuk membuat permainan menjadi lebih asyik.

Lego mampu memenuhi kebutuhan berimajinasi anak, berbagi ide dengan teman, hingga mengembangkan ketekunannya. Tidak hanya anak usia 4 sampai 12 tahun. Banyak remaja hingga orang dewasa yang memiliki hobi merakit dan mengoleksi lego.

The Lego Group juga terus berinovasi untuk menciptakan jenis lego terbaik. Semua koleksi lego termasuk Ninjago Sets bisa dengan mudah dibeli melalui Blibli. Harapannya dengan kehadiran lego siapa saja dapat menyalurkan hobi dan meningkatkan kreativitas dalam bermain.

Referensi:
https://www.blibli.com/friends/blog/5-jenis-lego-yang-ngebuktiin-kalo-ini-bukan-sekedar-mainan/?srsltid=AfmBOop5gpdCs_h4bBX5fZadVRxtr_UyoMOiMOU5BSlEHfIcJDNBK8ss

Tag: